Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Perjalanan

The Beatles dan Ibu Kota Yoga Dunia, Rishikesh. Ini Kisahnya

Anda tahu pusat Yoga Dunia, Rishikesh di India? Intip peran grup musik Inggris The Beatles di tempat spesial itu.

18 Juni 2019 | 14.17 WIB

Ilustrasi yoga. TEMPO/Iqbal Ichsan
Perbesar
Ilustrasi yoga. TEMPO/Iqbal Ichsan

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Perayaan Hari Yoga Internasional semakin berkembang menjadi daya tarik sebagai atraksi wisata. Hari Yoga Internasional diperingati setiap tahun pada 21 Juni setelah Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) mengesahkan resolusi Hari Yoga Internasional pada 11 Desember 2014. Tanggal itu juga dipilih menggunakan momentum Summer Solstice atau titik balik matahari musim panas, sebagai waktu terpanjang dalam setahun di belahan bumi utara.

Baca: Hari Yoga Internasional Akan Digelar di 5 Kota, Apa yang Spesial?

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Yoga dikenal sebagai aktivitas olah tubuh dan pikiran yang merupakan tradisi meditasi berasal dari India. "Di India ada banyak pusat belajar yoga," kata Duta Besar India untuk Indonesia Pradeep Kumar Rawat di Kedutaan Besar India, Jakarta, Senin, 17 Juni 2019.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ia menjelaskan bahwa Rishikesh adalah tempat yang terkenal sebagai pusat kegiatan yoga. "Ada banyak turis asing menyukai berkunjung ke Rishikesh," tuturnya.

Rishikesh adalah sebuah kawasan yang berada di sekitar Pegunungan Himalaya, persisnya di negara bagian Uttarakhand, di sebelah Utara India. Lonely Planet, panduan perjalanan dunia berbasis digital menjelaskan Rishikesh semakin dikenal saat grup musik Inggris The Beatles menemui guru meditasi Maharishi Mahesh Yogi pada 1968. Rishikesh pun kerap dijuluki Ibu Kota Yoga Dunia. "Suasana alam di Rishikesh memberikan energi yang positif," ujar Pradeep.

Suasana di Rishikesh dikelilingi bukit-bukit yang juga hutan. Sungai Gangga alirannya pun terasa menyegarkan untuk orang-orang yang melakukan yoga di Rishikesh. Menurut Pradeep, itulah sebabnya Rishikesh terus berkembang sebagai pusat aktivitas yoga. "Rishikesh tempatnya sangat menentramkan, ada air yang mengalir sehingga mudah membuat suasana diri menjadi lebih baik," tuturnya.

Perayaan Hari Yoga Internasional di Indonesia diadakan di lima kota, yaitu Denpasar, Makassar, Surabaya, Medan, dan Yogyakarta. Lima kota tersebut ditentukan oleh Kedutaan Besar India. Adapun kota yang kali pertama mengadakan kegiatan yoga dalam peringatan ini adalah Denpasar, di depan Monumen Bajra Sandhi pada Minggu, 16 Juni 2019.

Baca: Ingin Menurunkan Berat Badan? Coba Terapkan 3 Gaya Yoga Ini

Perayaan Hari Yoga Internasional di empat kota lainnya diadakan dalam waktu yang sama, pada Minggu, 23 Juni 2019. Kegiatan yoga di Makassar diadakan di Pantai Losari. Di Surabaya kegiatan yoga dilakukan di Singapore National Academy. Sedangkan di Medan diadakan di Konsulat Jenderal India. Kegiatan yoga di Yogyakarta akan dilakukan di pelataran Candi Prambanan.

 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus