Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Los Angeles - Fergie, 42 mengungkapkan kalau dia tak ada rencana untuk bercerai dengan aktor Josh Duhamel, 44. Fergie mengatakan ketika memutuskan untuk menikahi Duhamel, Fergie yakin akan menikah selamanya dan tak akan bercerai.
Sebelumnya, akhir September lalu, Fergie, baru saja mengumumkan perceraian dari Duhamel. Sejak itu, banyak rumor yang berkembang jika Fergie kembali berhubungan dengan Justin Timberlake yang kini sudah menikah dengan aktris Jessica Biel. Baca: Fergie dekat dengan Justin Timberlake
Saat tampil di 'The Wendy Williams Show', Fergie mengatakan: "Itu bukan rencanaku, aku ingin tetap menikah selamanya."
Pelantun 'Glamorous' itu bersikeras bahwa dia mencintai aktor berusia 44 tahun itu. Fergie terlihat berkaca-kaca saat dia berbicara tentang mengasuh anak mereka. Ia mengatakan akan mengasuh anaknya, Axl, bersama-sama serta memberikan kasih sayang terbaik yang mereka bisa. "Saya cinta Josh, dia adalah ayah dari anak saya," katanya. Baca: Kisah Mengenaskan Cak Lontong Sebelum Kondang
Meski tidak ingin berpisah dari Josh, Fergie baru-baru ini mengatakan bahwa dia akan terbuka untuk menemukan cinta lagi di masa depan, meski saat ini dia menganggapnya terlalu cepat. "Saya tidak tahu, terlalu cepat bagi saya untuk berpikir untuk berkencan, saya terbuka untuk mencintai, tapi terlalu cepat kalau sekarang ini."
Sementara itu, Fergie sebelumnya mengaku masih memiliki "begitu banyak cinta" untuk Josh , dia mengatakan akan selalu menjadi "teman baik". "Kami teman baik, Josh dan aku, ada begitu banyak cinta yang kita miliki untuk satu sama lain. Kami sangat menyukai satu sama lain, kami saling bersenang-senang. Kami hanya bukan pasangan romantis lagi." Baca: Selena Gomez dan Justin Bieber Hang Out Bareng
Fergie dan Josh - yang mulai berkencan pada bulan September 2004 dan menikah pada bulan Januari 2009. Pada bulan lalu keduanya mengungkapkan berita perpecahan, di mana mereka mengatakan bahwa mereka telah berpisah sejak beberapa bulan sebelumnya.
FEMALE FIRST | ALIA
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini