Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Seleb

Vicky Prasetyo Ditahan, Adik Singgung Penggerebekan Istri Sah

Adik Vicky Prasetyo, Nabella Gabrella, tak terima kakaknya ditahan atas kasus dugaan pencemaran nama baik terhadap mantan istrinya, Angel Lelga.

8 Juli 2020 | 12.00 WIB

Setelah bercerai dengan Angel Lelga, tidak butuh waktu lama untuk Vicky Prasetyo mendapatkan kekasih barunya yakni seorang penyanyi Anggia Chan. Foto/instagram/anggia_chan
Perbesar
Setelah bercerai dengan Angel Lelga, tidak butuh waktu lama untuk Vicky Prasetyo mendapatkan kekasih barunya yakni seorang penyanyi Anggia Chan. Foto/instagram/anggia_chan

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta -Vicky Prasetyo ditahan di Rutan Salemba Jakarta sejak Selasa, 7 Juli 2020  atas kasus dugaan pencemaran nama baik terhadap mantan istrinya, Angel Lelga. Adik Vicky, Nabella Gabrella ikut beraksi.

Lewat unggahannya, ia seakan menyindir Angel Lelga yang melaporkan Vicky ke pihak berwajib. "Pernah ngerasa pengen ngebales perbuatan seseorang tapi aku sadar kalau manusia ga boleh jahat sama hewan," tulis Nabella di Instagram Storynya pada Selasa, 7 Juli 2020.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Pada unggahan yang sama, Nabella memberikan kalimat semangat untuk Vicky yang selama 20 hari kedepan harus berada di dalam tahanan. "Bissmillah semangat my brother @vickyprasetyo777. Kebersamaan kita adalah kekuatan kita," tulisnya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Beberapa jam setelah itu, Nabella kembali dengan pernyataan sindirannya. Meskipun tidak disebutkan siapa yang ia maksud, Nabella seakan kembali menyindir Angel Lelga yang sempat rumahnya sempat digerebek dan dituduh berzina dengan pria lain oleh Vicky pada November 2018.

Nabella yang berada di pihak Vicky Prasetyo, tidak terima sang kakak harus ditahan karena statusnya sebagai tersangka dan kasus tersebut. "Apa hanya di negara ini suami sah ditahan karena gerebek istri sah di dalem kamar berduaan dengan lelaki lain jam 2 malam? Hukum dunia bisa keliru hukum Tuhan tidak akan tertukar," tulisnya.Vicky Prasetyo dan Angel Lelga. Tabloidbintang.com

Angel Lelga juga seakan buka suara terkait kejadian yang menimpa Vicky. Walaupun tidak menyebutkan nama, Angel seperti mengisyaratkan harapannya supaya mantan suaminya itu segera bertobat setelah apa yang menimpanya kini. "Jika saatnya tiba! Teguran Allah saya berharap anda bisa tobat! Agar di kehidupan mendatang nikmatilah keringat halal tanpa ambisi segala cara," tulis Angel Lelga di Instagram Storynya pada Senin malam, 6 Juni 2020.

Angel Lelga melaporkan Vicky Prasetyo atas dugaan perbuatan tidak menyenangkan dan fitnah. Vicky sudah ditetapkan sebagai tersangka sejak awal Desember 2019. Vicky ditahan selama 20 hari kedepan karena berkasnya sebagai tersangka di kepolisian sudah P21 alias rampung.

MARVELA

Marvela

Lulusan jurusan Jurnalistik Universitas Multimedia Nusantara (UMN) pada 2021. Bergabung dengan Tempo sejak 2020. Menulis artikel hiburan untuk Tempo.co dan tokoh untuk majalah Tempo

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus