Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Denada kembali menjadi sorotan netizen lantaran video klip terbarunya yang berjudul Mutha Futha dianggap terlalu vulgar. Di video klip tersebut, Denada mengenakan pakaian ketat, ditemani penari seksi dan model pria bertelanjang dada.
Baca: Denada Rilis Lagu Baru, Video Klip Dianggap Terlalu Vulgar
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Netizen pun mengkritik potongan video yang diunggah Denada di Instagramnya. Lantas bagaimana tanggapan Emilia Contessa, ibunda Denada, mendapati video klip putrinya menuai pro kontra?
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
"Anak saya sedang berekspresi dalam berkarya. Itu adalah seni, silakan dinikmati saja sebagai seni. Tapi kalau itu dianggap curahan dari sebagian proses hidup anak saya, ya saya berharap kita bisa melihatnya dari sisi itu," kata Emilia Contessa kepada Tabloidbintang.com, Rabu, 10 Januari 2018.Video klip single terbaru Denada. (IG/Tabloidbintang.com)
Di tengah kritikan yang datang, tak sedikit pula netizen yang memuji video klip Denada, karena menampilkan konsep berbeda. Buktinya klip lagu Mutha Futha masuk deretan video trending di Youtube.
Sebenarnya ini bukan kali pertama video klip Denada menuai kritikan netizen. Pada September 2017 lalu, Denada juga sempat dikritik karena aksi twerking-nya dalam video klip single duet bersama JFlow berjudul De Nada.