Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Polda Sulawesi Tenggara atau Sultra menangkap satu orang tidak dikenal yang mencoba masuk ke Mako Brimob (Markas Komando Korps Brigade Mobil) Polri pada Sabtu lalu, 20 Juni 2020.
"Sudah diamankan oleh anggota," ujar Kapolda Sultra Brigadir Jenderal Merdisyam saat dihubungi hari ini, Minggu, 21 Juni 2020.
Berdasarkan pemeriksaan, pelaku pernah dirawat di rumah sakit jiwa di Sultra. Bahkan, sekarang masih menjalani rawat jalan. Saat ini pelaku masih diperiksa Satuan Brimob.
Sebelumnya beredar sebuah rekaman video yang memperlihatkan situasi di depan pintu masuk Mako Brimob Polda Sultra dan seorang tak dikenal yang mencoba masuk.
Orang tersebut berjalan dengan pakaian gamis, menggunakan payung dan berteriak, "Allahu Akbar!"
Terjadi beberapa kali tembakan peringatan untuk menghentikan pelaku masuk Mako Brimob Sultra. Pelaku akhirnya ditangkap setelah cukup jauh masuk dari gerbang utama.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini