Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Pangeran Harry mengatakan hubungannya yang bermasalah dengan keluarga kerajaan Inggris seharusnya "tidak seperti ini." Dalam kutipan wawancara dengan televisi ITV, Harry mengatakan ingin hubungannya dengan ayahnya, Raja Charles, dan kakaknya, Pangeran William, "kembali seperti dulu.”
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca juga: 5 Menit Sebelum Kabari Publik, Raja Charles Baru Kabari Kematian Ratu Elizabeth kepada Harry
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
"Tidak perlu seperti ini," katanya dalam klip itu. “Mereka sama sekali tidak menunjukkan keinginan untuk berdamai,” kata Harry. “Saya ingin mendapatkan ayah saya kembali; Saya ingin kakak saya kembali.”
Harry dan istrinya Meghan, yang secara resmi dikenal sebagai Duke dan Duchess of Sussex, mengundurkan diri dari tugas kerajaan pada Maret 2020. Mereka mengatakan ingin memulai kehidupan baru di Amerika Serikat jauh dari pelecehan media yang dinilai rasis terhadap Meghan, perempuan kelahiran AS yang birasial.
Sejak itu mereka mengungkapkan bagaimana diperlakukan sebagai anggota keluarga kerajaan. Termasuk tuduhan oleh Harry bahwa saudaranya William, Pangeran Wales, meneriakinya selama pertemuan untuk membahas masa depannya.
ITV mengatakan wawancara itu akan disiarkan pada 8 Januari, dua hari sebelum penerbitan otobiografi Harry berjudul "Spare.”
REUTERS