Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Lingkungan

Gempa M7,0 Baru Saja Terjadi, Ini Lokasi dan Dampaknya Menurut BMKG

BMKG mencatat gempa itu terjadi pada Kamis pagi ini, 11 Juli 2024, pukul 09.13 WIB atau 10.13 waktu setempat.

11 Juli 2024 | 09.59 WIB

Ilustrasi gempa. geo.tv
Perbesar
Ilustrasi gempa. geo.tv

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Gempa magnitudo 7,0 tercetus dari laut, 373 kilometer arah barat laut Tahuna, Kepulauan Sangihe, Sulawesi Utara. BMKG mencatat gempa itu terjadi pada Kamis pagi ini, 11 Juli 2024, pukul 09.13 WIB atau 10.13 waktu setempat. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

Info awal BMKG tersebut menyebut pusat gempa berada di kedalaman 632 kilometer. "Tidak berpotensi tsunami," bunyi info yang dibagikan di akun Info BMKG di media sosial X.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Lokasi pusat gempa M7,0 di Kepulauan Sangihe, Sulut, pada Kamis pagi 11 Juli 2024. Foto : X

Guncangan terkuat dirasakan pada skala II-III MMI. Lokasinya adalah Halmahera Barat, Halmahera Selatan, Halmahera Tengah, Taliabu, Ternate, dan Talaud.

Pada skala III MMI, guncangan gempa biasa diilustrasikan sebagai getaran yang dirasakan nyata di dalam rumah seakan ada truk yang sedang melintas. Sedang pada skala II MMI, gempa membuat benda-benda ringan yang sedang tergantung bergoyang.

Dalam keterangan yang diberikan lewat akun media sosialnya, Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG Daryono menyebut gempa yang terjadi tergolong gempa dalam. "Ini dipicu oleh adanya deformasi batuan dalam slab Lempeng Laut Filipina yang tersubduksi ke bawah Pulau Mindanao," kata dia.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus