Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Anwar El Ghazi pemain sepak bola asal Belanda dipecat dari klub Bundesliga, Mainz 05, pada 3 November 2023 karena postingan media sosialnya yang terkait dukungannya terhadap Palestina.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Dilansir dari theathletic.com, kontroversi ini bermula dari sebuah postingan di akun Instagram pribadinya yang mengomentari konflik Israel-Palestina.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Pada 16 Oktober, El Ghazi menulis sebuah posting yang mengakui Israel sebagai pelaku "genosida" di Gaza setelah insiden pembunuhan 1.400 tentara dan warga sipil Israel oleh Hamas pada 7 Oktober.
Posting tersebut ditutup dengan kalimat: "From the river to the sea, Palestine will be free." Namun, postingan tersebut dihapus oleh El Ghazi tidak lama setelah diposting.
Reaksi awal dari Mainz FC adalah menangguhkan pemain tersebut pada 17 Oktober setelah berbicara dengan pemain dan perwakilannya. Pada 3 November, FSV Mainz 05 resmi memutus kontrak Anwar El Ghazi.
"FSV Mainz 05 memutus kontrak dengan Anwar El Ghazi dengan efek sesegera mungkin pada hari Jumat. Klub mengambil langkah ini atas respons pada komentar dan unggahan pemain di media sosial," tulis pernyataan resmi klub.
Anwar El Ghazi kemudian memberikan jawaban terhadap pemecatannya oleh Mainz 05. "Kehilangan mata pencaharian saya merupakan hal yang sepele dibandingkan dengan penderitaan yang dialami oleh warga Gaza yang tak bersalah dan rentan," kata dia, menandaskan.
Profil Anwar El Ghazi
Anwar El Ghazi lahir pada 3 Mei 1995 di Barendrecht, Belanda. Ia memulai karier sepak bolanya di BVV Barendrecht pada 2000-2006, kemudian bergabung dengan Feyenoord Rotterdam pada 2006-2008.
Setelah itu, ia bermain untuk beberapa klub seperti Spartaan '20, Sparta Rotterdam, Ajax Amsterdam, Lille OSC, Aston Villa FC, Everton FC, dan PSV Eindhoven sebelum bergabung dengan FSV Mainz 05 pada September 2023.
Dilansir dari TransferMarkt, Anwar El Ghazi telah meraih beberapa prestasi, di antaranya Dutch U19 Champion pada 2014 bersama Ajax Amsterdam U19, Dutch Cup Winner pada musim 22/23 bersama PSV Eindhoven, dan Dutch Super Cup Winner pada 2023 bersama PSV Eindhoven.
Di tingkat internasional, El Ghazi telah mewakili berbagai tim nasional Belanda. Mulai dari U-17, U-18, hingga U-21, ia telah menjadi bagian dari perjalanan timnas Belanda. Dia juga tampil dua kali untuk tim nasional senior Belanda.
MUHAMMAD RAFI AZAHARI I SDA