Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Olahraga

Hasil Hylo Open 2022: Main Agresif, Anthony Sinisuka Ginting Lolos ke Semifinal

Anthony Sinisuka Ginting berhasil merebut tiket ke semifinal turnamen bulu tangkis Hylo Open 2022 setelah mengalahkan Loh Kean Yew.

5 November 2022 | 04.32 WIB

Anthony Sinisuka Ginting. (pbsi.id)
Perbesar
Anthony Sinisuka Ginting. (pbsi.id)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Anthony Sinisuka Ginting berhasil merebut tiket ke semifinal turnamen bulu tangkis Hylo Open 2022. Ia melaju setelah mengalahkan wakil Singapura, Loh Kean Yew.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

Dalam pertandingan di Saarlandhalle, Saarbrucken, Jerman, Jumat, 4 Oktober 2022 malam, Anthony Sinisuka Ginting menang dalam dua game langsung, 21-13 dan 21-14 setelah bertarung selama 36 menit. 

Ia menyebut permainan agresif jadi kunci kemenangannya. "Dari awal, saya mulai mencoba menerapkan stragtegi untuk bermain lebih agresif dan menekan terus. Selain itu, juga fokus untuk tidak melakukan kesalahan sendiri," kata Ginting dalam rilis PBSI. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Dari situ lawan kelihatan bingung dan akhirnya malah banyak melakukan kesalahan sendiri."

Di babak semifinal, Ginting akan berhadapan dengan wakil dari India, Srikanth Kidambi. Sebelumnya, Srikanth mengalahkan wakil Indonesia, Jonatan Christie, 21-13 dan 21-19. 

"Untuk menghadapi pertandingan semifinal besok, semoga saya bisa bermain lebih baik lagi dibanding hari ini. Selain itu, saya juga berusaha untuk menikmati permainan saja," katanya. 

Wakil Indonesia yang juga lolos ke semifinal tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung. Ia mengalahkan wakil India, Malvika Bansod, 21-17 dan 21-10. 

Di semifinal, Gregoria akan berhadapan dengan Han Yue, dari China. Han Yue sebelumnya mengalahkan wakil dari Denmark, Line Hojmark Kjaersfeldt

Lantas ganda campuran, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati juga memastikan tiket ke semifinal. Mereka mengalahkan pasangan dari Denmark, Mathias Christiansen/Alexandra Boje, 21-12 dan 21-8. 

Di babak semifinal, Rehan/Naufal akan berhadapan dengan wakil dari Prancis, Thom Gicquel/Delphine Delrue. Sebelumnya mereka mengalahlan wakil dari Inggris, Gregory Mairs/Jenny Moore, 23-21 dan 21-14. 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus