Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Olahraga

Timnas U-19 Vs Jepang, PSSI Siapkan 3 Layar Raksasa di GBK

PSSI mengantisipasi lonjakan penonton pada pertandingan Timnas U-19 Indonesia melawan Jepang di Stadion Utama GBK, Senayan, Jakarta, Ahad.

26 Oktober 2018 | 16.33 WIB

Timnas U-19. Antara
Perbesar
Timnas U-19. Antara

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - PSSI mengantisipasi lonjakan penonton pada pertandingan Timnas U-19 Indonesia melawan Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Ahad, 28 Oktober 2018. Mereka pun akan menyiapkan layar raksasa (big screen) di area pertandingan untuk menyaksikan pertandingan perempat final Piala AFC itu.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

"Kita siapkan di parkir timur, tenggara dan utara," kata Direktur Hubungan Media dan Promosi Digital PSSI, Gatot Widakdo, di Jakarta, Jumat.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pertandingan hidup mati Indonesia untuk lolos ke Piala Dunia U-20 diprediksi banyak menyedot masyarakat untuk datang langsung ke stadion terbesar di Indonesia itu. Apalagi, momen ini sangat ditunggu-tunggu oleh pecinta sepak bola Tanah Air.

Selain menyiapkan big screen, PSSI juga menyiapkan tiket yang cukup banyak, yakni mencapai 70.505 lembar dalam berbagai kategori. Harga termurah tiket pertandingan Indonesia melawan Jepang adalah Rp 75 ribu dan harga termahal Rp 800 ribu.

Untuk tiket, kata Gatot, penjualan dilakukan dalam dua sistem, yaitu "online" dan "offline". Untuk online sudah dilakukan melalui situs resmi PSSI. Ada 40.781 lembar tiket yang dijual. Sedangkan sisanya dijual melalui offline di dua tempat, di Bellezza Shopping Arcade, unit 65-66 (depan ITC Permata Hijau) dan pada Hari H di Lapangan Blok S, Jakarta Selatan.

"Untuk penjualan offline dimulai besok, Sabtu (27/10) pukul 09.00 WIB hingga selesai," kata Gatot.

Khusus untuk pertandingan delapan besar lainnya, yaitu di Stadion Patriot Candrabhaga, Bakasi, Senin , 29 Oktober, penjualan tiket dilakukan terpisah melalui situs online www.bukalapak.com. Selain itu, penyelenggara pertandingan juga membuka ticket box pada hari pertandingan.

Berikut rincian harga tiket babak perempat final Piala AFC U-19 2018:

Stadion Utama Gelora Bung Karno:
VIP Barat: Rp 800.000
VIP Timur: Rp 600.000
Kategori 1: Rp 300.000
Kategori 2 (Utara/Selatan): Rp 150.000
Kategori 3 (Tribun Atas): Rp 75.000

Stadion Patriot Chandrabhaga
VIP: Rp 200.000 Kategori 1: Rp 100.000
Kategori 2: Rp 75.000.

Untuk berita Timnas U-19 lainnya terus simak di laman Bola.tempo.co.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus