Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Motor

Kawasaki Ninja ZX-10RR 2024 Pakai Sistem Intake Baru, Harganya Rp 453 juta

Sport bike Kawasaki Ninja ZX-10RR 2024 akan mendapatkan sejumlah pembaruan. Salah satunya penggunaan sistem intake baru.

7 Juni 2023 | 10.00 WIB

Kawasaki Ninja ZX-10RR. (Foto: Rideapart)
Perbesar
Kawasaki Ninja ZX-10RR. (Foto: Rideapart)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Kawasaki menghadirkan pembaruan untuk sport bike Kawasaki Ninja ZX-10RR 2024. Motor tersebut akan mendapatkan pembaruan signifikan berupa sistem variable air intake (VAI) terbaru.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Melansir laman Rideapart hari ini, Rabu, 7 Juni 2023, di dalam airbox Ninja ZX-10RR sekarang terdapat sistem VAI. Itu terdiri dari satu set saluran masuk bergerak yang dapat mengubah ketinggian untuk mengoptimalkan kinerja pada putaran mesin berbeda.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Saat posisi terangkat, udara masuk melewati sistem VAI untuk mengoptimalkan kinerja pada putaran tinggi. Sementara saat posisi diturunkan, corong masuk naik hingga 35 mm lebih tinggi, memungkinkan udara masuk melewati sistem untuk meningkatkan kinerja rentang putaran dan menengah.

Sistem VAI baru ini hanya diaplikasikan untuk motor Kawasaki Ninja ZX-10RR 2024. Agar sistem berfungsi, motor harus memiliki kontrol unit mesin balap (ECU) dan sub-controller. Jika motor Kawasaki ini digunakan di jalan raya, maka sistem VAI akan dinonaktifkan.

Kawasaki Ninja ZX-10RR dibekali mesin empat silinder berkubikasi 998cc dan mendapatkan peningkatan yang terinspirasi dari motor yang digunakan pada ajang World Superbike (WSBK). ZX-10RR juga lebih powerful ketimbang ZX-10R, berkat penggunaan camshaft serta pegas katup masuk dan keluar khusus yang dikembangkan. 

Ninja ZX-10RR hadir dalam dua pilihan warna, yakni Lime Green dan Ebony. Motor sport tersebut akan dipasarkan di Amerika Serikat dengan banderol sebesar $ 30.499 atau setara dengan Rp 453 juta. 

RIDEAPART

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus