Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Politik

Dasco Gerindra: Prabowo Bakal Umumkan Struktur Kabinet 20 Oktober

Ketua Harian Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, menyatakan Prabowo bakal mengumumkan struktur kabinet pada 20 Oktober 2024.

8 Oktober 2024 | 14.02 WIB

Ketua Harian Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, saat ditemui di kompleks parlemen Senayan, Jakarta Pusat pada Selasa, 8 Oktober 2024. Tempo/Annisa Febiola.
Perbesar
Ketua Harian Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, saat ditemui di kompleks parlemen Senayan, Jakarta Pusat pada Selasa, 8 Oktober 2024. Tempo/Annisa Febiola.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Harian Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, menyatakan Presiden terpilih Prabowo Subianto bakal mengumumkan struktur kabinet pada Ahad, 20 Oktober 2024. Artinya, pengumuman kabinet dilakukan pada hari sama dengan pelantikan Prabowo dan wakil presiden Gibran Rakabuming Raka.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

"Nama kabinet akan disampaikan oleh Pak Prabowo sendiri pada saat pengumuman nama-nama kabinet pada tanggal 20 (Oktober) nanti," kata Dasco di kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat pada Selasa, 8 Oktober 2024.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Namun, Dasco belum mau membocorkan sosok-sosok yang akan mengisi kursi menteri Prabowo. Dia hanya meminta untuk menunggu dinamikanya hingga tiba waktu pengumuman.

"Kami minta kepada para pihak untuk menunggu saja perkembangannya, sambil kami fokus pada pelantikan," kata Dasco.

Saat ini, Dasco menyebut timnya masih fokus pada persiapan pelantikan Prabowo-Gibran di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta Pusat mendatang. Mengingat, pelantikan Prabowo bakal dihadiri oleh sejumlah kepala negara lain. 

"Bagaimana supaya acara resmi pelantikan bisa berjalan dengan lancar, karena di situ akan banyak tamu-tamu negara, kepala-kepala negara lain yang akan hadir," kata Dasco.

Oleh karena itu, saat ini fokusnya agar agenda pelantikan berjalan lancar. Sementara untuk agenda tambahan untuk perayaan, Dasco belum bisa memastikan. "Kami fokus di situ, sehingga sedapat mungkin kelancaran dari pelantikan itu tidak akan terganggu oleh kegiatan-kegiatan yang tambahan," ujarnya.

Pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih akan dilaksanakan pada 20 Oktober mendatang. Agenda akan dilaksanakan di gedung DPR/MPR.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus