Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Politik

Puan Maharani Sebut Pertemuannya dengan Airlangga untuk Menyamakan Persepsi

Puan Maharani menyebut pertemuannya dengan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga untuk menyamakan pemikiran dan persepsi.

8 Oktober 2022 | 13.10 WIB

Ketua Umum Golkar, Airlangga Hartarto (kiri) bersama Ketua DPP Partai PDIP, Puan Maharani berbincang saat berolahraga jalan santai di Kawasan Monumen Nasional, Jakarta, Sabtu, 8 Oktober 2022. Pertemuan ini merupakan bagian dari silaturahmi dan safari politik Puan yang sebelumnya telah menyambangi Partai NasDem, Gerindra, dan PKB. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Perbesar
Ketua Umum Golkar, Airlangga Hartarto (kiri) bersama Ketua DPP Partai PDIP, Puan Maharani berbincang saat berolahraga jalan santai di Kawasan Monumen Nasional, Jakarta, Sabtu, 8 Oktober 2022. Pertemuan ini merupakan bagian dari silaturahmi dan safari politik Puan yang sebelumnya telah menyambangi Partai NasDem, Gerindra, dan PKB. TEMPO / Hilman Fathurrahman W

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua DPP PDIP Puan Maharani menyebut pertemuannya dengan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga untuk menyamakan pemikiran dan persepsi. Tak hanya kali ini saja, Puan menyatakan pertemuan akan berlanjut pada waktu lainnya. Pada pertemuan kali ini dikemas dalam acara jalan santai di kawasan Monas, Jakarta.

"Gelaran Pemilu 2024 masih panjang. Sehingga, dalam kurun waktu tersebut baik PDIP maupun Partai Golkar bakal membangun dan membuka ruang komunikasi," kata Puan Sabtu 8 Oktober 2022.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

Kendati Partai Golkar telah tergabung dalam KIB, Puan mengatakan hal tersebut tidak akan menghalanginya untuk berkomunikasi dengan Golkar. Menurutnya, Partai Golkar akan membuka diri untuk menyamakan persepsi demi Indonesia yang lebih baik.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

“Walapun saya memahami Pak Airlangga sebagai Ketum dengan KIB yang sudah punya komitmen bersama, namun yang bisa saya tangkap untuk membangun bangsa dan negara ini tidak perlu kemudian kita menutup diri. Kita harus tetap membuka diri, membuka ruang pemikiran, menyamakan persepsi. Semakin banyak ruang itu dibuka untuk bergotong royong akan semakin baik,” ujarnya.

Partai Golkar merupakan partai keempat yang disambangi Puan setelah Partai NasDem, Partai Gerindra, dan PKB. Bersama Golkar, Puan beserta rombongannya jalan sehat bersama di area Tugu Monas. Puan tiba pukul 07.56 WIB mengenakan pakaian polo hitam dengan topi berwarna putih. Airlangga menyambut secara langsung kedatangan Puan di pintu tenggara Tugu Monas, Jakarta Pusat.

Dalam kesempatan itu, Airlangga mengaku bersepakat dengan Puan jika pembicaraan politik ke depan adalah berfokus melanjutkan pembangunan di Indonesia. Menurutnya, hal tersebut dapat diwujudkan dengan adanya dua unsur partai politik terbesar di Indonesia, yakni Partai Golkar dan PDIP.

“Bahwa politik ke depan adalah melanjutkan pembangunan. Dan untuk melanjutkan pembangunan, harus ada dua unsur partai politik terbesar di Indonesia, yaitu PDIP dan Golkar,” kata Airlangga.

Dia menyebut partai beringin ini berkomitmen dalam mewujudkan pembangunan di Indonesia. Golkar, kata Airlangga, selalu menjaga komitmen tersebut dan melaksanakannya melalui kerja sama dengan PDIP, utamanya dalam pemerintahan di bawah kepemimpinan Presiden Joko Widodo alias Jokowi. 

Airlangga menyatakan partainya bakal membuka ruang selebar-lebarnya untuk kerja sama, termasuk dengan PDIP. Menurutnya, membangun negeri perlu partisipasi dari anak bangsa dan para partai politik.

“Langkah-langkah yang diambil baik oleh Golkar maupun PDIP sudah dipahami bersama, ruang-ruang untuk kerja samanya sangat luas dan terbuka lebar,” kata Airlangga.

Adapun Partai Golkar telah menjalin kerja sama dengan Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dalam Koalisi Indonesia Bersatu (KIB). Menurut Airlangga, ketiga partai tersebut turut menjaga keberlanjutan pembangunan mengingat ketiganya merupakan partai yang berada dalam koalisi pemerintah.

“KIB masih terus bersama untuk menjaga keberlanjutan pembangunan karena KIB ini juga partai yang berada dalam koalisi pemerintah. Jadi bersama PDIP juga,” kata dia.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus