Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Sains

6 Persamaan Senyum Simpanse dan Tertawa Manusia

Diperkirakan bahwa manusia dan simpanse berbagi lebih dari 99 persen dari materi genetik.

16 Juni 2015 | 17.11 WIB

Simpanse ini memegangi kepalanya ketika difoto, seakan ia baru saja teringat suatu hal penting. Dailymail.co.uk
Perbesar
Simpanse ini memegangi kepalanya ketika difoto, seakan ia baru saja teringat suatu hal penting. Dailymail.co.uk

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Portsmouth - Marina Davila-Ross dan koleganya dari Centre for Comparative and Evolutionary Psychology University of Portsmouth Inggris meneliti evolusi senyum simpanse dibandingkan tertawanya manusia.


Dari rekaman ekspresi 46 simpanse di Chimfunshi Wildlife Orphanage terungkap bahwa ada enam tindakan atau gerakan utama di wajah teridentifikasi pada simpanse. Gerakan serupa telah terlihat dalam penelitian tentang ekspresi tawa manusia.


“Komunikasi simpanse ternyata mirip dengan manusia. Simpanse mampu menghasilkan senyum tanpa disertai suara tertawa,” kata Davila-Ross, dalam penelitian yang dimuat di jurnal Plos One, 10 Juni 2015.(baca: Senyum Simpanse Ternyata Mirip Tertawanya Manusia)


Sebanyak 1.270 wajah dengan mulut terbuka diidentifikasi pada video, berdasarkan lebar belahan bibir. Mereka diberi kode sebagai satu wajah dengan mulut terbuka jika mereka tidak memiliki gap mulut tertutup selama 0,5 detik atau lebih. Sebanyak 44 simpanse menghasilkan 697 wajah dengan mulut terbuka disertai tertawa, 41 simpanse menghasilkan 573 wajah diam dengan mulut terbuka.  


Sebelum rangkaian terakhir dari genom manusia, diperkirakan bahwa manusia dan simpanse berbagi lebih dari 99 persen dari materi genetik. Menurut analisis DNA, manusia dan simpanse berevolusi dari nenek moyang yang sama antara 6 dan 8 juta tahun lampau.


Inilah enam persamaan gerakan di wajah yang terlihat pada senyum simpanse dan tertawa manusia, yang terungkap dalam penelitian ini:


1.Mengangkat pipi                


2.Menarik sudut bibir ke atas dan ke belakang


3.Mengangkat bibir atas


4.Membuka bibir


5.Meregangkan rahang


6.Menurunkan rahang


DAILY MAIL | SCIENCE DAILY | RT | AHMAD NURHASIM

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ahmad Nurhasim

Ahmad Nurhasim

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus