Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Sepakbola

Bawa Uzbekistan ke Final Piala Asia U-23 dan Lolos Olimpiade Paris 2024, Pelatih Timur Kapadze Belum Puas

Timur Kapadze menilai lolosnya Uzbekistan ke Olimpiade Paris 2024 tak cukup. Ia menilai pemain tampil di bawah tekanan saat melawan Timnas Indonesia.

30 April 2024 | 20.11 WIB

Pelatih Timnas Uzbekistan U-23 Timur Kapadze di Piala Asia U-23 2024. Doc. AFC.
Perbesar
Pelatih Timnas Uzbekistan U-23 Timur Kapadze di Piala Asia U-23 2024. Doc. AFC.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Bagi Timur Kapadze, membawa lolos Uzbekistan ke Olimpiade Paris 2024 tidaklah cukup. Setelah mengalahkan Timnas Indonesia di babak semifinal di Stadion Abdullah bin Khalifa pada Senin, 30 April 2024, ia mematok target agar tim berjuluk Serigala Putih tersebut bisa mengangkat trofi Piala Asia U-23 untuk kedua kalinya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Tim asal Asia Tengah itu terlalu kuat untuk Indonesia di semifinal Piala Asia U-23 2024. Khusain Norchaev memberi mereka keunggulan 1-0 sebelum Pratama Arhan mencetak gol bunuh diri ke gawangnya sendiri. Dua gol itu mengirim Uzbekistan ke final ketiga Piala Asia U-23 dalam empat edisi terakhir.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Uzbekistan akan menantang Jepang pada babak final Piala Asia U-23 2024. Kedua tim berupaya menjadi tim pertama yang mengangkat trofi untuk kedua kalinya. “Saya mendedikasikan kemenangan ini untuk Presiden kami, rakyat kami, dan pendukung kami,” kata Kapadze, dikutip dari AFC. 

“Pertandingannya sangat sulit tapi sekarang kami harus mempersiapkan diri dengan baik karena masih ada satu pertandingan lagi Kami telah mencapai target pertama kami tetapi sekarang, kami harus mencapai target kedua, yaitu membawa pulang piala,” ujar dia menambahkan.

Penampilan dominan di Stadion Abdullah Bin Khalifa membuat Uzbekistan mencatatkan 28 tembakan, sedangkan Indonesia tidak berhasil melepaskan satu pun peluang. Norchaev mencetak gol pembuka pada menit ke-68 sebelum gol bunuh diri Pratama pada menit ke-86 menjadi penentu kemenangan. Sebanyak empat peluang Uzbekistan juga membentur tiang gawang.

Namun, Kapadze tidak sepenuhnya senang karena merasakan tekanan untuk mencapai final berdampak pada penyelesaian akhir timnya. “Memang benar kami mendominasi pertandingan ini, para pemain saya lebih baik secara fisik dan taktik. Itu adalah pertandingan di mana kami merasakan tekanan karena kami ingin pergi ke Olimpiade."

“Kami bisa berbuat lebih banyak tetapi seperti yang saya katakan, ini adalah pertandingan yang penuh tekanan bagi kami. Kami punya banyak peluang untuk mencetak gol tapi tidak memanfaatkan sebagian besarnya, jadi kami juga membuat beberapa kesalahan, yang harus kami analisis dan perbaiki,” ujar Kapadze. 

Para pemain Uzbekistan U-23 merayakan keberhasilan mengalahkan Indonesia dan lolos ke final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa pada Senin, 29 April 2024. Doc. AFC.


 

Arkhelaus Wisnu Triyogo

Arkhelaus Wisnu Triyogo

Lulus dari Universitas Indonesia program studi Indonesia pada 2014, ia bergabung bersama Tempo pada 2015. Sempat meliput politik dan hukum seputar Pemilu 2019, ia kini berfokus pada isu gaya hidup dan olahraga. Pada 2019, bersama Danang Firmanto, ia meraih ExCel Award, penghargaan untuk karya jurnalistik terbaik di bidang pemilu di kawasan ASEAN.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus