Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

sepakbola

Top Skor Liga 1 Hingga Pekan Ke-23, Trio Brasil Mendominasi

Liga 1 2023-2024 memasuki jeda panjang setelah pekan ke-23. Perburuan gelar pencetak gol terbanyak atau top skor pun menjadi sorotan.

20 Desember 2023 | 15.40 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Liga 1 2023-2024 memasuki jeda panjang setelah pekan ke-23. Perburuan gelar pencetak gol terbanyak atau top skor pun menjadi sorotan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Saat ini, tabel top scorer Liga 1 2023-2024 dikuasai oleh pemain asing, lebih tepatnya bomber asal Brasil. Tiga nama teratas adalah talenta-talenta Negeri Samba. Gustavo Almeida (Persija Jakarta), Junior Brandao (Bhayangkara FC), dan David da Silva (Persib Bandung) sama-sama mengoleksi 14 gol.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Almeida memulai gelontoran golnya saat masih membela Arema FC. Semua gol striker 27 tahun itu diciptakan buat Singo Edan. Dia pindah ke Persija pada putaran kedua, tapi belum sempat berkontribusi akibat cedera.

Itu tak terjadi kepada Junior Brandao. Seperti Gustavo, dia juga berganti klub pada paruh musim, tapi sama sekali tak kehilangan sentuhan. Berkostum Madura United, penyerang kelahiran Ibiuna itu mampu melesakkan sembilan gol. Kini, bersama Bhayangkara FC, dia sudah menambah lima gol hanya dalam empat penampilan.

Dua pendatang baru tadi ditantang mesin gol berpengalaman di kasta tertinggi sepak bola Indonesia, David da Silva. Sempat tumpul dalam 10 pertandingan pertama, penyerang gaek itu menggila sejak pekan ke-11. Ia telah 12 kali merobek gawang lawan dalam 13 laga.

Bukan trio ini saja yang tampil impresif di depan gawang. Beberapa pemain juga produktif dalam urusan mencetak gol di Liga 1 2023-2024. Alex Martins, juga asal Brasil, punya 13 gol bersama Dewa United. Sementara, rekan David da Silva di Persib, Ciro Alves, 11 kali masuk papan skor, setara dengan bomber Persik Kediri, Flavio Silva.

Ujung tombak Bali United, Jefferson Assis, dan striker PSIS Semarang, Carlos Fortes, di sisi lain, sudah mengumpulkan 10 gol.

Tak adanya pemain Indonesia yang bersaing di papan atas top skorer Liga 1 2023-2024. Stefano Lilipaly (Borneo FC) baru mengepak sembilan gol, sedangkan Ramadhan Sananta (Persis Solo) hanya tujuh.

Berikut daftar pencetak gol terbanyak sementara Liga 1 2023-2024 hingga pekan ke-23

14 - Gustavo Almeida (Persija Jakarta), Junior Brandao (Bhayangkara FC), David da Silva (Persib Bandung)

12 - Alex Martins (Dewa United)

11 - Ciro Alves (Persib Bandung), Flavio Silva (Persik Kediri)

10 - Jefferson Assis (Bali United), Carlos Fortes (PSIS Semarang)

9 - Stefano Lilipaly (Borneo FC), Gali da Costa Freitas (PSIS Semarang), Bruno Moreira (Persebaya Surabaya), Kenzo Nambu (PSM Makassar) 

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus