Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Wow! Real Madrid Punya Utang Rp 8,46 Triliun  

image-gnews
Sejumlah pemain Real Madrid merayakan kemenangannya dalam laga Piala Super Spanyol 2012 setelah mengalahkan Barcelona 2-1 dalam pertandingan kedua di stadion Santiago Bernabeu di Madrid, 30-8, 2012. REUTERS/Juan Medina
Sejumlah pemain Real Madrid merayakan kemenangannya dalam laga Piala Super Spanyol 2012 setelah mengalahkan Barcelona 2-1 dalam pertandingan kedua di stadion Santiago Bernabeu di Madrid, 30-8, 2012. REUTERS/Juan Medina
Iklan

TEMPO.CO, Madrid - Seorang anggota delegasi Real Madrid, Carlos Mendoza, mengungkapkan Presiden Florentino Perez telah memalsukan informasi perihal keuangan Los Blancos. Menurut dia, saat ini Madrid memiliki utang sebesar 541 juta euro atau sekitar Rp 8,46 triliun.

Di berbagai media, Perez memang melaporkan utang Madrid sudah turun 27,4 persen dengan nilai utang 90,6 juta euro, atau sekitar Rp 1,41 triliun. Namun angka tersebut dibantah oleh Mendoza, yang mengatakan informasi itu tidak akurat.

"Utang klub ini adalah 541 juta euro, yang merupakan jumlah utang jangka panjang sejak saat ini," kata Mendoza, yang menjadi ketua anggota kelompok Asociacion Valores del Madridismo.

"Florentino hanya mengakui utang bersih, yang dipinjam dari beberapa bank, dengan nilai sekitar 90 juta euro. Tapi, Madrid memiliki biaya yang harus dibayar selain kepada bank, yakni kepada para pemain, klub-klub, organisasi-organisasi olahraga, pemerintah, serta pemasok peralatan dan perlengkapan alat olahraga," ucap Mendoza.

Mendoza juga mengungkapkan, untuk musim ini saja, Madrid harus mengeluarkan uang lebih dari 20 juta euro atau sekitar Rp 313,02 miliar untuk membayar gaji Gareth Bale, Isco, dan Asier Illarramendi. Belum lagi Madrid harus membayar gaji pemain bintang, seperti Cristiano Ronaldo, Iker Casillas, dan Sergio Ramos.

Ketika Perez datang pada 2000, Madrid dikenal sebagai klub yang berani mengeluarkan banyak uang untuk membeli pemain. Pada era pertamanya, Perez menciptakan rekor pembelian termahal di dunia saat memboyong Luis Figo dan Zinedine Zidane ke Santiago Bernabeu. Ditambah dengan kehadiran pemain seperti David Beckham dan Ronaldo, Madrid sempat dijuluki Los Galacticos.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Apa yang perlu kita lakukan adalah melihat seberapa efisien cara ini. Sejak Florentino datang dengan memulai dari era Vicente del Bosque, dia telah menghabiskan 800 juta euro (Rp 12,52 triliun) untuk biaya pemain dalam agar menjuarai liga dan piala. Cara ini jelas tidak efisien," kata Mendoza.

FOOTBALL ESPANA | JOKO SEDAYU

Baca Juga:
Liga Inggris | Liga Spanyol | Liga Italia | Liga Champions | Piala Dunia 2014 | Transfer Pemain

Berita Terpopuler:
UEFA Bantah Akan Undang Brasil ke Piala Eropa
Rafael Tetap Setia dengan Manchester United
Polda Metro Siap Amankan Laga Timnas U-19
Alasan Madrid Jual Ozil Akhirnya Terungkap
Kepergian Pogba Jadi Kehilangan Besar bagi MU

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Klasemen Liga Spanyol Terkini: Atletico Madrid Rebut Tiket Liga Champions, Susul Real Madrid, Barcelona, dan Girona

16 jam lalu

Pemain Atletico Madrid Antoine Griezmann. REUTERS/Violeta Santos Moura
Klasemen Liga Spanyol Terkini: Atletico Madrid Rebut Tiket Liga Champions, Susul Real Madrid, Barcelona, dan Girona

Atletico Madrid berhasil merebut tiket Liga Champions terakhir dari Liga Spanyol. Mereka lolos untuk menyusul Real Madrid, Barcelona, dan Girona.


Carlo Ancelotti Yakin Real Madrid Bisa Tampilkan Performa Puncak di Final Liga Champions 2023-2024

1 hari lalu

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti. REUTERS
Carlo Ancelotti Yakin Real Madrid Bisa Tampilkan Performa Puncak di Final Liga Champions 2023-2024

Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, optimistis timnya akan mampu tampil dalam performa terbaik saat menjalani Liga Champions melawan Dortmund.


PSBS Biak Siap Dilatih Juan Esnaider Eks Pemain Real Madrid, Berikut Profilnya

1 hari lalu

Juan Esnaider. FOTO/instagram/juaneduardoesnaider
PSBS Biak Siap Dilatih Juan Esnaider Eks Pemain Real Madrid, Berikut Profilnya

Juan Esnaider bersiap menjadi pelatih PSBS Biak, setelah klub ini musim depan berlaga di Liga 1. Ini profil eks pemain Real Madrid dan Juventus.


Presiden La Liga Javier Tebas: Kylian Mbappe Perkuat Real Madrid Musim Depan

1 hari lalu

Pemain Paris St Germain Kylian Mbappe berpose dengan sejumlah trofi saat melakukan selebrasi usai memenangkan Liga Prancis Ligue 1 usai kalahkan Toulouse di Parc des Princes, Paris, 13 Mei 2024. REUTERS/Benoit Tessier
Presiden La Liga Javier Tebas: Kylian Mbappe Perkuat Real Madrid Musim Depan

Presiden La Liga Spanyol, Javier Tebas, mengatakan bahwa penyerang PSG Kylian Mbappe akan bergabung dengan Real Madrid pada musim depan.


Final Liga Champions 2023-2024: Begini Perbandingan Kekuatan Borussia Dortmund dan Real Madrid

2 hari lalu

Trofi dan Logo Liga Champions. (uefa)
Final Liga Champions 2023-2024: Begini Perbandingan Kekuatan Borussia Dortmund dan Real Madrid

Borussia Dortmund dan Real Madrid akan bertemu di babak final Liga Champions 2023-2024 di Wembley pada 2 Juni WIB.


Daftar Trofi Kylian Mbappe Bersama PSG, Jadi Raja Kompetisi Domestik

3 hari lalu

Pemain Paris St Germain Kylian Mbappe berpose dengan sejumlah trofi saat melakukan selebrasi usai memenangkan Liga Prancis Ligue 1 usai kalahkan Toulouse di Parc des Princes, Paris, 13 Mei 2024. REUTERS/Benoit Tessier
Daftar Trofi Kylian Mbappe Bersama PSG, Jadi Raja Kompetisi Domestik

Kylian Mbappe meraih berbagai gelar individu maupun tim selama tujuh musim membela PSG.


Rekor Pertemuan Borussia Dortmund vs Real Madrid Jelang Final Liga Champions 2023-2024

3 hari lalu

Trofi dan Logo Liga Champions. (uefa)
Rekor Pertemuan Borussia Dortmund vs Real Madrid Jelang Final Liga Champions 2023-2024

Pertandingan final Liga Champions 2023-2024 akan mempertemukan Borussia Dortmund dan Real Madrid. Simak rekor head-to-head kedua tim.


Real Madrid Jaga Performa Jelang Final Liga Champions, Kalahkan Granada 4-0 di Liga Spanyol

4 hari lalu

Pemain Real Madrid Rodrygo dan Vinicius Junior saat berselebrasi. REUTERS/Juan Medina
Real Madrid Jaga Performa Jelang Final Liga Champions, Kalahkan Granada 4-0 di Liga Spanyol

Real Madrid mampu menjaga performanya menjelang final Liga Champions. Mereka menang 4-0 atas Granada di Liga Spanyol.


Real Madrid Lolos ke Final Liga Champions 2023/2024, Pemain Cadangan Jadi Kunci Sukses

4 hari lalu

Jude Bellingham, Nacho, Antonio Rudiger dan Joselu dari Real Madrid merayakannya setelah pertandingan semifinal Liga Champions Leg Kedua, antara Real Madrid vs Bayern Munich di Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, 8 Mei 2024. REUTERS/Susana Vera
Real Madrid Lolos ke Final Liga Champions 2023/2024, Pemain Cadangan Jadi Kunci Sukses

Real Madrid berhasil lolos ke Liga Champions 2023/2024. Kualitas pemain pelapis yang bagus menjadi salah satu kunci sukses klub Liga Spanyol tersebut.


Final Liga Champions 2024 Borussia Dortmund vs Real Madrid: Jadwal Live, Lokasi, Hiburan, dan Fakta Penting lain

4 hari lalu

Logo Liga Champions. (uefa)
Final Liga Champions 2024 Borussia Dortmund vs Real Madrid: Jadwal Live, Lokasi, Hiburan, dan Fakta Penting lain

Kompetisi Liga Champions Eropa musim 2023/2024 akan memasuki babak final. Simak jadwal dan fakta penting duel Dortmund vs Real Madrid.