Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

Pilih Wagub Pengganti Sandiaga Uno, Ini Kriteria dari PKS

PKS berencana membahas secara khusus dengan Partai Gerinda untuk menentukan orang yang akan mengganti Sandiaga Uno di pemerintahan DKI Jakarta.

12 Agustus 2018 | 12.30 WIB

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (kanan) berjabat tangan dengan Sandiaga Uno (kiri) seusai pengunduran diri Sandiaga sebagai Wakil Gubernur DKI di Balai Kota, Jakarta, Jumat, 10 Agustus 2018. Sandiaga resmi mundur dari jabatan Wakil Gubernur DKI untuk menjadi calon wakil presiden, mendampingi calon presiden Prabowo Subianto dalam pilpres 2019. ANTARA FOTO/Galih Pradipta
material-symbols:fullscreenPerbesar
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (kanan) berjabat tangan dengan Sandiaga Uno (kiri) seusai pengunduran diri Sandiaga sebagai Wakil Gubernur DKI di Balai Kota, Jakarta, Jumat, 10 Agustus 2018. Sandiaga resmi mundur dari jabatan Wakil Gubernur DKI untuk menjadi calon wakil presiden, mendampingi calon presiden Prabowo Subianto dalam pilpres 2019. ANTARA FOTO/Galih Pradipta

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DKI Jakarta, Sakhir Purnomo mengatakan, calon pengganti Sandiaga Uno sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta akan dibahas bersama Partai Gerindra. Kedua partai juga akan meminta masukan dari Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Baca: Siapa Wagub Pengganti Sandiaga Uno, Ini Kata Gerindra

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

"Agar siapapun yang menggantikan Sandiaga memiliki chemistry yang bagus dengan Gubernur," kata Shakir melalui pesan singkat, Ahad, 12 Agustus 2018.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Shakir mengatakan, kewenangan menetapkan nama yang akan diajukan sebagai pengganti Sandiaga ada di Dewan Pimpinan Tingkat Pusat (DPTP) PKS. Begitu pun dengan Gerindra, kewenangan ada pada pimpinan DPP Gerindra.

"Mudah-mudahan dalam waktu dekat segera ada pembahasan bersama antara pimpinan PKS dengan Gerindra," kata Shakir.

Sandiaga Uno mundur dari posisi Wakil Gubernur DKI Jakarta karena mencalonkan diri sebagai calon wakil presiden mendampingi Prabowo Subianto. Sedangkan penggantinya di DKI akan ditentukan oleh dua partai yang sebelumnya mengusung Anies-Sandi pada Pilkada DKI 2017, yaitu PKS dan Gerindra.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus