Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Salah satu kudapan yang seringkali kita temui di gerai-gerai pusat perbelanjaan di Indonesia adalah Takoyaki. Makanan ini merupakan kuliner Jepang yang familier di masyarakat. Takoyaki merupakan makanan yang berbentuk bulat, berisikan irisan daging dan tentakel gurita, plus disiram saus.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Meskipun berasal dari Jepang, makanan ini cukup populer di Indonesia. Banyak orang yang menjadikan Takoyaki sebagai hidangan utama di beberapa restoran Tanah Air.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Pembuatan Takoyaki, ternyata tak susah-susah amat. Berikut resep Takoyaki yang bisa dibuat sendiri di rumah:
Bahan-bahan:
- 150 gr terigu segitiga
- 1 sdt dashi
- 1 sdm kecap asin
- 350 ml air
- 1/4 sdt garam
- 1 butir telur
Isian:
- Gurita
- Sosis
Saus:
- 1/2 botol saus tomat
- 1 sdt kecap asin
- 2 sdm kecap inggris
- 1 sdt gula pasir
Pelengkap:
- Katsuobushi
- Mayonaise secukupnya
- Nori secukupnya
Cara membuat:
- Campur semua bahan Takoyaki, aduk dengan whisk sampai rata dan licin
- Diamkan selama 15 menit
- Siapkan bahan isiannya, rebus gurita, goreng sosis, lalu potong-potong
- Panaskan cetakan takoyaki, olesi minyak atau margarin secukupnya. Gunakan api kecil
- Tuang adonan Takoyaki setengah cetakan, beri isian, tambahkan adonan lagi sampai penuh
- Setelah agak matang, dengan bantuan tusuk sate, putar takoyaki hingga bagian atas berada di bawah
- Masak sampai matang merata
- Panaskan semua bahan saus, masak sampai gula larut
- Sajikan takoyaki dengan saus, mayonaise, katsuobushi, dan nori
WINDA OKTAVIA