Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

RSUD Kramat Jati Penuh Pasien Covid-19, Anies Baswedan: Lobi Jadi Rawat Inap

Anies Baswedan menginspeksi pemasangan tenda darurat di halaman RSUD Kramat Jati untuk menampung pasien Covid-19.

25 Juni 2021 | 12.04 WIB

Petugas medis memindahkan pasien Covid-19 ke ruang rawat inap di RSUD Cengkareng, Jakarta, Rabu, 23 Juni 2021. Angka kasus Covid-19 yang meningkat ini membuat sejumlah rumah sakit kewalahan dan kehabisan tempat perawatan. TEMPO/Hilman Fathurrahman W
Perbesar
Petugas medis memindahkan pasien Covid-19 ke ruang rawat inap di RSUD Cengkareng, Jakarta, Rabu, 23 Juni 2021. Angka kasus Covid-19 yang meningkat ini membuat sejumlah rumah sakit kewalahan dan kehabisan tempat perawatan. TEMPO/Hilman Fathurrahman W

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan, pasien Covid-19 di RSUD Kramat Jati, Jakarta Timur membeludak hingga ruang isolasi penuh. Menurut dia, ruang isolasi di rumah sakit itu tak cukup lagi menampung pasien.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

"RSUD ini udah penuh, bahkan lobinya itu sekarang sudah jadi tempat rawat inap," kata Anies dalam keterangan tertulisnya, Kamis, 24 Juni 2021.

Sebelumnya, Dinas Kesehatan DKI Jakarta mengeluarkan imbauan kepada seluruh direktur dan kepala rumah sakit di Ibu Kota untuk mendirikan tenda darurat di ruang terbuka bagi pasien Covid-19.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kasus Covid-19 di Jakarta meningkat tajam. Kenaikan ini sejalan dengan melonjaknya angka kematian, tertinggi 180 orang sehari. Lebih dari itu, tempat tidur isolasi dan ICU juga kian menipis.

Kemarin Anies Baswedan menginspeksi pemasangan tenda darurat di halaman RSUD Kramat Jati. Pemasangan tenda ini merespons tempat tidur isolasi dan ICU di RSUD Kramat Jati yang sudah penuh.

Anies berujar pasien Covid-19 masih berdatangan meski daya tampung rumah sakit sudah penuh.

"Maka kami siapkan tenda seperti ini di tiap RSUD milik DKI Jakarta untuk menampung mereka yang membutuhkan," kata Anies Baswedan.  

#Cucitangan
#Pakaimasker
#Jagajarak

Baca juga: DKI Siap Hadapi Segala Kondisi, Anies Baswedan: Bismillah tapi Tak Takabur


Lani Diana

Menjadi wartawan Tempo sejak 2017 dan meliput isu perkotaan hingga kriminalitas. Alumni Universitas Multimedia Nusantara (UMN) bidang jurnalistik. Mengikuti program Executive Leadership Program yang diselenggarakan Asian American Journalists Association (AAJA) Asia pada 2023.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus