Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Bisnis

Elon Musk jadi Host Saturday Night Live: I'm a Wild Card

Seiring melejitnya harga Dogecoin, para investor kian menanti-nanti kehadiran Elon Musk sebagai pembawa acara Saturday Night Live akhir pekan ini.

8 Mei 2021 | 09.04 WIB

Pemilik SpaceX dan CEO Tesla, Elon Musk. REUTERS/Hannibal Hanschke
Perbesar
Pemilik SpaceX dan CEO Tesla, Elon Musk. REUTERS/Hannibal Hanschke

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Seiring terus melejitnya harga Dogecoin, para investor kian menanti-nanti kehadiran Elon Musk sebagai pembawa acara Saturday Night Live pada akhir pekan ini. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Pasalnya, pria yang masuk daftar orang terkaya di dunia ini terkenal dengan sejumlah cuitannya yang turut mendongkrak harga mata uang kripto tersebut hingga terus menembus rekor tertinggi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Adapun pengumuman bahwa Musk bakal membawakan acara komedi sketsa yang tayang di NBC itu sudah disampaikan sejak beberapa pekan lalu. Bos Tesla Inc. ini dijadwalkan membawakan acara Saturday Night Live pada hari Sabtu pekan ini, 8 Mei 2021, pukul 11.30 malam waktu setempat atau 03.30 GMT hari Ahad.

Momentum menempatkan Musk sebagai enthusiast cryptocurrency, kembali diperhitungkan saat saham Tesla sempat melemah setelah reli terus-menerus pada tahun lalu. 

Tak jarang ia mencuitkan soal cryptocurrency di Twitter dan mengkritik masih banyak orang yang menggunakan uang tunai dengan real interest rate negatif. "Hanya orang bodoh yang tak mencari cara lain," katanya pada Februari 2021 lalu.

Begitu juga ketika ia secara tak langsung mempromosikan tentang Dogecoin. Mata uang digital yang pada awalnya ditujukan sebagai lelucon kini harganya melejit melampaui Bitcoin dan Ethereum, dan sepertinya belum akan berhenti. 

"I’m a wild card, no telling what I might do," kata Musk sembari bercanda dalam video promo Saturday Night Live bersama Miley Cyrus yang akan tampil sebagai bintang tamu. 

Tren kenaikan harga Dogecoin belum berhenti dan pada Rabu malam, 5 Mei 2021 rekor tertinggi sepanjang sejarah kembali tercapai. Hanya dalam 24 jam, harga uang kripto ini melambung hingga 41 persen ke level US$ 0,68 atau sekitar Rp 9.239 (dengan asumsi kurs Rp 14.435 per dolar AS).

Padahal di awal tahun ini, uang digital yang semula hanya merupakan lelucon tersebut hanya dihargai US$ 0,0047 atau sekitar Rp 67,8. Dogecoin kini berada di urutan keempat aset kripto dengan kapitalisasi pasar terbesar di dunia sebesar US$ 81,6 miliar.

Dalam sepekan terakhir, harga Dogecoin melejit hingga 132,7 persen. Sementara Bitcoin dan Ethereum masing-masing naik 3,3 persen dan 29,5 persen menjadi US$ 57.188 dan US$ 3.497.

Melonjaknya harga mata uang kripto yang terinspirasi dari meme ini berhasil membawa keuntungan lebih dari 11.000 persen. Hal itu kemudian menempatkannya di 10 besar dari aset digital paling bernilai tinggi pada 2021.

REUTERS 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus