Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Periode waktu tidur yang sehat biasanya berkisar antara 15-20 menit. Periode ini tidak termasuk kebiasaan sebelum tidur, seperti mandi, menyikat gigi, atau bermeditasi, melainkan waktu yang dihabiskan untuk mencoba tidur saat berada di tempat tidur.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Dilansir dari laman Sleep Foundation, periode waktu tidur yang terlalu lama atau singkat dapat mengindikasikan masalah dengan kesehatan tidur. Teknik untuk tertidur lebih cepat biasanya berfokus pada pengurangan stres sebelum tidur dan mendorong keadaan yang lebih tenang yang dikenal sebagai respons relaksasi.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Beberapa penelitian menunjukkan teknik ini dapat membantu menghilangkan rasa sakit, stres, kecemasan, dan kondisi lain yang dapat mengganggu tidur. Dikutip dari Medical News Today, berikut beberapa kegiatan yang dapat membantu seseorang tidur lebih cepat.
1. Latihan fisik
Latihan fisik memiliki dampak positif pada kualitas tidur. Sebuah penelitian menemukan bahwa berolahraga dapat meningkatkan kualitas atau durasi tidur.
2. Mendengarkan musik
Meskipun ini mungkin tidak berhasil untuk semua orang, namun beberapa orang mendapat manfaat dari mendengarkan musik santai sebelum tidur. Dalam sebuah studi, subjek yang mendengarkan musik sebelum tidur melaporkan tidur yang lebih baik daripada mereka yang tidak.
3. Membaca buku
Membaca buku bisa menenangkan dan dapat membantu seseorang tidur dengan baik. Sebuah studi menunjukkan bahwa tidur meningkat untuk 8-22 persen lebih banyak orang yang membaca sebelum tidur dibandingkan dengan yang tidak.
4. Mandi air panas
Mandi air panas bisa menenangkan dan membantu mempersiapkan tubuh untuk tidur. Hal ini juga dapat membantu meningkatkan pengaturan suhu sebelum tidur. Mandi 1-2 jam sebelum tidur setidaknya selama 10 menit sangat membantu mendapatkan tidur yang berkualitas.