Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Gaya Hidup

Hari Kuliner Nusantara Go-Food, Ada 3 Promo Menggiurkan

Beragam diskon bisa didapat apabila pengunjung bertransaksi menggunakan Go-Pay di Hari Kuliner Nusantara.

5 Mei 2018 | 10.37 WIB

Suasana Go Food Festival yang diselenggarakan oleh Go-Jek, di Pasaraya, Blok M, Jakarta Selatan, 26 Desember 2017. TEMPO/Kartika Anggraeni
Perbesar
Suasana Go Food Festival yang diselenggarakan oleh Go-Jek, di Pasaraya, Blok M, Jakarta Selatan, 26 Desember 2017. TEMPO/Kartika Anggraeni

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Hari Kuliner Nusantara Go-Food yang diinisiasi oleh perusahaan ojek daring Go-Jek berlangsung dari Sabtu sampai Minggu, 5-13 Mei 2018. Kegiatan berlangsung di 11 kota di Indonesia.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Seperti halnya Hari Belanja Online Nasional atau Harbolnas, Hari Kuliner Nusantara menawarkan potongan belanja dan voucher makan bagi konsumen. Beragam diskon bisa didapat apabila pengunjung bertransaksi menggunakan Go-Pay, baik melalui aplikasi Go-Jek maupun belanja secara offline di toko rekanan Go-Jek.

Chief Commercial Expansion Go-Jek Catherine Hindra mengatakan perusahaannya telah bekerja sama dengan 7.000 merchant saat Hari Kuliner Nasional berlangsung. Di merchant itu, pengguna aplikasi Go-Jek bisa belanja kuliner murah selama sepekan. Berikut ini beragam promo Harkulnas yang bisa diincar dan menggiurkan.

1. Promo online Go-Food
Go-Jek menawarkan dua promo khusus untuk belanja online atau belanja melalui aplikasi. Di antaranya promo voucher dan promo kejutan. Promo voucher diberikan dengan cara penukaran poin. Pengguna aplikasi harus menukarkan 10 poinnya untuk mendapatkan 1 voucher. Voucher itu berisi potongan harga Rp 20 ribu yang dapat digunakan untuk minimal transaksi Rp 50 ribu.

Press conference Nadiem Makarim (tengah) dan Catherine Hindra (kanan) acara Go-Food Festival, Jakarta, 9 Januari 2017. Tempo/Anastasia Davies

Sedangkan promo kejutan ialah promosi yang sifatnya terbatas. Go-Jek secara acak akan memberikan voucher kepada konsumennya. Mereka yang beruntung akan memperoleh voucher secara tak terduga ketika membuka aplikasi.

2. Cashback di Go-Food Festival
Go-Jek juga bakal memberikan cashback sebesar 10 persen kepada konsumennya yang bertransaksi menggunakan Go-Pay. Promo itu hanya berlaku di Go-Food Festival yang berlangsung di Gelora Bung Karno, Jakarta; Pasaraya Blok M, Jakarta; Pasar MOI Kelapa Gading, Jakarta; Grand Galaxy Park, Bekasi; Bale Binarum, Bogor; Cirebon Super Block Mall, Cirebon; Eatout Karebosi Link, Makassar; Palembang Indah Mall, Palembang; dan Grand City Mall, Surabaya.

Pengunjung berfoto di photobooth dalam Jakarta Culinary Feastival (JCF) 2017 di Senayan City, Jakarta Selatan, 17 November 2017. Festival kuliner hasil kerja sama Go-Jek dan Ismaya ini menghadirkan chef nasional dan internasional, serta top 20 best selling Go-Food. TEMPO/ Nita Dian

Selain mendapat cashback, konsumen dapat memperoleh saldo Go-Pay sebesar Rp 50 ribu bagi yang datang ke Go-Food Festival. Pengunjung ini juga dipilih secara acak setiap hari.

3. Promo Go-Pay
Konsumen yang memiliki saldo Go-Pay akan menerima cashback langsung sebesar 10 persen. Potongan ini dapat dinikmati ketika konsumen berbelanja langsung di rekanan usaha Go-Pay atau toko-toko offline dengan menunjukkan kode bar pada aplikasi Go-Jek mereka.

Francisca Christy Rosana

Lulus dari Universitas Gadjah Mada jurusan Sastra Indonesia pada 2014, ia bergabung dengan Tempo pada 2015. Kini meliput isu politik untuk desk Nasional dan salah satu host siniar Bocor Alus Politik di YouTube Tempodotco. Ia meliput kunjungan apostolik Paus Fransiskus ke beberapa negara, termasuk Indonesia, pada 2024 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus