Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Tekanan darah rendah atau hipotensi merujuk kondisi di bawah kadar normal. Tekanan darah rendah ketika di bawah 90/60 milimeter air raksa (mmHg). Biasanya tekanan darah rendah mengakibatkan rasa lelah, pusing, pingsan.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Mengutip Healthline, kebanyakan orang yang tekanan darah rendah merasa pusing, lelah, pingsan. Efek penurunan tekanan darah tiba-tiba biasanya terasa setelah mendadak cepat berdiri atau terkejut. Tekanan darah mempengaruhi orang-orang dari segala usia.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Tekanan darah rendah tersebab masalah sementara, seperti dehidrasi. Sedangkan yang jangka panjang juga dipengaruhi kondisi jantung, dikutip dari Medical News Today.
Ada banyak faktor yang memengaruhi tekanan darah seseorang, seperti tingkat aktivitas fisik, kesehatan mental, diet. Tekanan darah juga bisa menurun seiring bertambahnya usia.
Penyebab tekanan darah rendah
- Kehamilan
Mengutip Mayo Clinic, selama masa kehamilan tekanan darah cenderung turun. Saat masa kehamilan, tekanan darah yang cenderung turun merupakan hal yang normal, biasanya akan cepat kembali seperti biasa. Tekanan darah rendah ini biasanya tersebab perubahan hormon. Adapun sebab lainnya dipengaruhi peningkatan aliran darah ke janin
- Dehidrasi
Ketika tubuh seseorang kehilangan banyak air yang dibutuhkan menyebabkan kelemahan, pusing dan kelelahan. Demam, muntah, diare parah, dan olahraga berat juga menyebabkan dehidrasi.
- Kehilangan darah
Kehilangan banyak darah, tersebab cedera besar atau pendarahan internal menimbulkan risiko kesehatan. Saat pendarahan ada kecenderungan penurunan tekanan darah.
- Kurang nutrisi
Mengutip Medical News Today, kekurangan vitamin B12, folat, dan zat besi akan mencegah tubuh memproduksi cukup sel darah merah (anemia). Kondisi inilah yang bisa menjadi penyebab tekanan darah rendah.
- Suhu ekstrem
Suhu yang terlalu panas atau dingin mempengaruhi tekanan darah rendah, bahkan bisa memperburuk efeknya. Suhu yang rendah membuat pembuluh darah menyempit sekaligus mengurangi tekanan darah.
M. RIZQI AKBAR
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu