Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Mataram - Perusahaan Listrik Negara Nusa Tenggara Barat atau PLN NTB berencana menambah satu titik pasokan listrik untuk perhelatan MotoGP Mandalika yang akan berlangsung pada Maret 2022. General Manager PLN Unit Induk Wilayah NTB, Lasiran mengatakan, secara umum, infrastruktur pasokan setrum untuk ajang balap sepeda motor dunia itu tak berbeda dengan World Superbike pada November 2021.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
PLN NTB masih menggunakan konfigurasi jaringan pada saat World Superbike dengan sumber pasokan listrik utama dari dua gardu induk, yakni Gardu Induk Kuta dan Gardu Induk Sengkol. "Kami juga menyediakan 18 unit genset, 17 unit Uninterruptible Power Supply (UPS), dan 6 unit gardu bergerak sebagai cadangan apabila terjadi gangguan pada pasokan listrik utama," kata Lasiran pada Minggu, 9 Januari 2021.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
PLN bekerja sama dengan Indonesia Tourism Development Corporation atau ITDC -pengelola Kawasan Ekonomi Khusus Mandalika tempat berlangsungnya MotoGP Mandalika, juga menentukan beberapa titik pasokan listrik di area sirkuit dan sekitarnya. Pada acara World Superbike lalu, PLN menyiapkan pasokan listrik di enam lokasi, yakni main pit building, observation deck, medical center, bright sore, race control, dan TV compound.
Untuk MotoGP Mandalika nanti, Lasiran mengatakan, ada satu lagi titik pasokan listrik tambahan, yakni VIP Village. "Kami sedang mengerjakan instalasi penyambungannya," ujarnya. Petugas juga menginventarisasi ulang kebutuhan material dan peralatan cadangan, memasang kabel di beberapa titik, serta memobilisasi beberapa perlengkapan ke sirkuit.
Lasiran memastikan PLN mampu memasok listrik tanpa jeda alias Zero Down Time (ZDT) selama MotoGP Mandalika. Saat ini beban puncak sistem kelistrikan Lombok adalah 264 MW dengan daya pembangkit 329 MW. Artinya, terdapat cadangan daya sebesar 65 MW. "Persiapan energi primer juga aman. Pasokan batu bara dan juga kapasitas pembangkit terus kami pantau sampai MotoGP Mandalika rampung pada Maret mendatang," ujarnya.
Baca juga:
Penonton Kelas Atas MotoGP Mandalika Butuh Sewa Mobil Mewah, Impor dari Bali
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.