Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Aktor, Kim Seon Ho dikabarkan akan kembali membintangi drama sejarah romantis terbaru dari JTBC, Haesi's Shinru atau Shinru of Hash atau The New Tower of Hash (judul sementara). Seorang pejabat drama mengkonfirmasi kepada JTBC Entertainment pada Rabu, 19 Oktober 2022.
"Kim Seon Ho kembali dalam drama Shinru of Hash," kata pejabat drama yang tidak disebutkan namanya. Perusahaan produksi Studio & New mengatakan, "Kami secara positif mendiskusikan apakah akan muncul atau tidak."
Menanggapi laporan tersebut, perwakilan dari agensi Kim Seon Ho, SALT Entertainment angkat bicara. Mereka membenarkan kalau Kim Seon Ho mendapat tawaran dan sedang mempertimbangkannya. “Aktor Kim Seon Ho telah menerima tawaran untuk membintangi drama Haesi's Shinru dan dia secara positif sedang dalam pembicaraan," kata SALT Entertainment.
Judul drama ini belum ditetapkan. Sejumlah media Korea menyebutnya berbeda-beda, antara Haesi's Shinru, Shinru of Hash, atau The New Tower of Hash. Drama ini berlangsung di latar belakang zaman Raja Sejong yang juga disebut sebagai Joseon Renaissance.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Kim Seon Ho. Foto: Instagram tvN.
Drama sejarah romantis mengikuti kisah putra mahkota Lee Hyang, seorang ilmuwan yang mencintai bintang-bintang, dan Hae Roo, seorang perempuan misterius yang melihat masa depan. Perempuan tersebut terikat oleh rantai nasib, yang tidak dicatat dalam Sejarah Joseon pada abad ke-15.
Penulis Yoon Yi Soo dari web novel asli dengan nama yang sama akan menulis naskahnya secara pribadi. Yoon Yi Soo juga penulis di balik web novel yang menjadi dasar dari drama populer Love in the Moonlight. Drama ini berencana akan segera memulai syuting setelah menyelesaikan casting.
Kim Seon Ho dilaporkan telah ditawari peran sebagai putra mahkota Lee Hyang. Jika dia menerima peran tersebut, ini akan menjadi drama sejarah keduanya setelah 100 Days My Prince. Ini juga menjadi drama televisi pertamanya setelah tahun lalu membintangi Hometown Cha-Cha-Cha. Setelah membintangi teater Touching the Void awal tahun ini, Kim Seon Ho saat ini juga bersiap untuk kembali dengan film Sad Tropics.
JTBC | SOOMPI
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.