Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Seleb

Lagu Like Crazy Jimin BTS Puncaki Hot 50 World Song

Lagu Like Crazy Jimin itu sudah sembilan kali menduduki posisi puncak 50 Hot World Song

25 April 2024 | 08.27 WIB

Jimin BTS. Foto: Instagram/@bts.bighitofficial
Perbesar
Jimin BTS. Foto: Instagram/@bts.bighitofficial

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Lagu "Like Crazy" Jimin dinobatkan sebagai lagu terpopuler di dunia selama bulan Maret. Hal tersebut menunjukkan popularitas globalnya meski saat ini anggota BTS itu sedang menjalani wajib militer.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

"Like Crazy" merupakan single utama dari album solo FACE. Lagu tersebut menduduki peringkat pertama dalam daftar 50 Hot World Song selama bulan Maret 2024. Dengan suara sebanyak 496.601 dari total 1,562.876 suara. Proses pemungutan suara diperoleh melaui situs voting K-pop global, King Choice, selama periode 16 hingga 31 Maret 2024.

Lagu Like Crazy sembilan kali di posisi pertama

Dengan peringkat pertama bulan ini, menandakan posisi puncak ke-9 yang diperoleh lagu tersebut, termasuk pernah menduduki posisi itu selama lima bulan berturut-turut. Lagu pra-rilis "Set Me Free Part 2" juga pernah menduduki posisi pertama pada bulan Januari. Secara total dari album FACE saja, dia berhasil mendapat 10 kali kemenangan dengan dua lagu. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Jimin pertama kali menduduki puncak Hot 50 World Song pada Juni 2021 dengan lagu solo "Filter" yang termasuk dalam album full-length ke-4 BTS. Dia juga menduduki peringkat pertama dengan lagu "With You", lagu soundtrack drama Our Blues pada Juni dan Juli 2022.   Pada bulan Juli, lagu ini juga mencetak rekor menempati posisi pertama di 'World Song Hot 50'.

Secara keseluruhan, pria bernama asli Park Jimin itu 13 kali berada di posisi puncak Hot 50 World Song, selama empat tahun berturut-turut sejak 2021. Hal ini membuktikan popularitasnya sebagai idol K-pop. 

Prestasi lain lagu Like Crazy

"Like Crazy" mengantarkan Jimin menjadi penyanyi solo Korea pertama yang menempati tangga lagu single utama Billboard Hot 100. Lagu itu memiliki makna khusus bagi dirinya, karena dia juga ikut menulis dan mengarang lirik. Lewat lagu tersebut dia mengungkapkan permohonan untuk tetap bersama untuk apa pun yang tersisa dalam hubungan yang hancur. 

Jimin sempat merayakan pencapaiannya tersebut. Dia mengunggah foto tabel peringkat Billboard Hot 100 periode 8 Aprill 2023. "Cinta kalian semua," tulisnya dengan emoji hati berwarna ungu yang merujuk kepada ARMY di Instagram pada Selasa, 4 April 2023. 

"Like Crazy" mampu bertahan selama 55 minggu di tangga lagu Billboard Global 200 dan Global 200 kecuali Amerika Serikat. Ini menandakan rekor terlama untuk artis solo K-Pop. Lagu ini juga juga mempertahankan posisi No. 1 di tangga lagu Lagu Top Korea Spotify selama 197 hari, dan telah berada di tangga lagu Lagu Teratas Amerika Serikat selama 183 hari.  

STAR NEWS | SOOMPI | BILLBOARD

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus