Rishi Sunak menjadi Perdana Menteri Inggris baru menggantikan Liz Truss yang menyatakan mundur pada Kamis, 20 Oktober 2022. Sunak merupakan salah satu menteri yang populer di kabinet Johnson. Namanya terus meroket setelah menjadi salah satu menteri pertama di kabinet yang menyatakan mundur dari jabatan sebagai bentuk protes terhadap Johnson.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Profil
Nama Lengkap: Rishi Sunak
Kelahiran: Southampton, 12 Mei 1980
Kekayaan: 730 juta poundsterling (setara Rp12,9 triliun)
Karir politik:
2014 - kandidat Richmond (Yorks
2014 - kepala Unit Penelitian Black and Minority Ethnic (BME) dari pusat think tank Policy Exchange
2015 - anggota parlemen untuk Richmond (Yorks)
2016 - Mendukung Brexit di referendum keanggotaan Uni Eropa (UE)
2016 - Menulis laporan untuk Center for Policy Studies (sebuah think tank Thatcher) yang mendukung pendirian pelabuhan bebas setelah Brexit
2018 - Wakil Sekretaris Negara Parlemen untuk Pemerintah Daerah
2019 - Ketua Sekretarian Kementerian Keuangan
2020 - Menteri Keuangan
PM Inggris pertama berdarah India
Sunak merupakan anak dari orangtua berdarah Punjabi yang pindah ke Inggris dari Afrika Timur di tahun 60-an. Ia juga tercatat menjadi PM Inggris terkaya dengan total kekayaan 730 juta poundsterling.
Protes terhadap Boris Johnson
Sunak memutuskan mundur dari jabatan menteri di kabinet Boris Johnson sebagai bentuk protes. Ia menilai rentetan skandal yang muncul membuat pemerintah sudah tidak bisa dipercaya lagi. Langkah Sunak bahkan diikuti sembilan menteri dan puluhan pejabat lainnya.
Berorientasi pada detail
Sunak dinilai sebagai ahli kebijakan yang berorientasi pada detail. Politikus keturunan India-Afrika Timur itu merupakan pendukung kuat Inggris keluar dari Uni Eropa.
Memprediksikan Liz Truss Turun
Selama kontes kepemimpinan Partai Konservatif terakhir, Sunak meramalkan kehancuran ekonomi yang disebabkan oleh kebijakan Liz Truss di Inggris. Sunak mengkritik keras rencana ekonomi Truss yang dinilainya bagai "dongeng" dan "tidak realistis". Sebagai seorang ekonom dan mantan Menteri Keuangan, ia diharapkan bisa menstabilkan krisis ekonomi Inggris.
PM Termuda
Sunak juga tercatat sebagai Perdana Menteri termuda kedua dalam sejarah Inggris. Usia Sunak saat ini berusia 42 tahun. Sunak hanya dikalahkan oleh William Pitt The Younger yang menjabat di usia 40 tahun, pada tahun 1812. Sunak juga merupakan anggota parlemen tercepat yang mencapai jabatan Perdana Menteri di era modern setelah hanya bertugas di Pemerintah Inggris selama tujuh tahun. Pemegang rekor sebelumnya, David Cameron, berhasil menjadi Perdana Menteri dalam kurun waktu sembilan tahun.
INGE KLARA | KRISNA PRADIPTA | SUMBER DIOLAH TEMPO

Artika Rachmi Farmita