Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma / Amalia Cahaya Pratiwi (Febriana / Amalia) meraih kemenangan mengejutkan atas unggulan kedelapan Pearly Tan / Thinaah Muralitharan di babak kedua Indonesia Open 2021. Mereka menang atas pasangan Malaysia setelah melakoni tiga gim dengan skor 14-21, 22-20, dan 21-17.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Seusai pertandingan, pasangan nomor 201 dunia ini mengatakan bahwa mereka terlibat dalam turnamen tanpa target apapun. Sebab itulah, kemenangan atas Pearly / Thinaah menjadi kemenangan mengejutkan sekaligus menjadi kemenangan pertama mereka atas pasangan di peringkat 20 besar.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
“Kami sangat senang bisa menang. Kami datang ke kompetisi tanpa menetapkan tujuan. Kami hanya ingin memaksimalkan pertandingan hari ini,” kata Amalia dikutip dari BWF Badminton.
Setelah pertandingan 81 menit yang melelahkan di lapangan satu Bali International Convention Center, Kamis kemarin, Febriana, yang berusia 20 tahun, mengatakan terkejut dengan hasilnya. “Kami sangat terkejut. Ini seperti, wah,” ujar dia.
Febriana meneruskan, “Setelah kami kalah di game pertama, kami tahu kami harus memulai dari titik nol. Kami merasa senang dengan kemenangan ini, tetapi kami tidak ingin terlalu percaya diri."
Kusuma and Pratiwi are ranked 201 in the world.
Kemenangan itu sekaligus pembalasan Febriana / Amalia yang pernah takluk dari duet Negeri Jiran ini pada perhelatan Indonesia International Challenge 2019 di Magelang, Jawa Tengah. "Kalau sudah di lapangan, segala sesuatu bisa terjadi, tinggal dikembalikan pada diri sendiri saja," ujar Febriana.
Pada laga delapan besar turnamen Super 1000 berhadiah total US$ 850 ribu, Febriana / Amalia bakal menantang unggulan keempat, Nami Matsuyama / Chiharu Shida. Pasangan Jepang ini berhasil menekuk duet tangguh Thailand, Puttita Supajirakul / Sapsiree Taerattanachai, 21-17, 21-16 di babak kedua.
Amalia mengatakan bakal mempersiapkan diri sebaik mungkin dan tampil maksimal tanpa beban menghadapi unggulan Jepang tersebut. "Yang perlu disiapkan adalah fisik dan mental serta berusaha tampil maksimal," kata Amalia.
Ia meneruskan, "Itu menuntut secara fisik dan kami tidak ingin terlalu jauh menetapkan tujuan untuk diri kami. Namun, kami akan pergi ke pertandingan berikutnya dengan keinginan untuk melakukan yang terbaik. Kami juga ingin menikmatinya.”
Pertandingan babak perempat final Indonesia Open 2021 akan berlangsung pada Jumat, 26 November 2021. Duel Febriana / Amalia dan Matsuyama / Shida menjadi partai kedelapan yang dipertandingkan di lapangan kedua Bali International Convention Center.
IRSYAN HASYIM | BWF BADMINTON