Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pendidikan

Cuma 9 dari 20 Capim KPK yang Patuhi Lapor LHKPN, Kenapa?

KPK mencatat hanya 9 dari 20 calon pimpinan alias capim KPK periode 2019-2023 lolos profile assessment yang patuh melaporkan LHKPN tepat waktu.

23 Agustus 2019 | 23.36 WIB

Ketua Pansel Capim KPK Jilid V Yenti Ganarsih (tengah) saat mengumumkan nama-nama kandidat yang lolos tahapan profile assesment di Gedung Sekretariat Negara, Jakarta, Jumat, 23 Agustus 2019. Sebelumnya, 40 calon pimpinan KPK telah mengikuti uji profile assestment atau seleksi tahap 4. TEMPO/Subekti.
Perbesar
Ketua Pansel Capim KPK Jilid V Yenti Ganarsih (tengah) saat mengumumkan nama-nama kandidat yang lolos tahapan profile assesment di Gedung Sekretariat Negara, Jakarta, Jumat, 23 Agustus 2019. Sebelumnya, 40 calon pimpinan KPK telah mengikuti uji profile assestment atau seleksi tahap 4. TEMPO/Subekti.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta -Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mencatat hanya 9 dari 20 calon pimpinan atau capim KPK periode 2019-2023 lolos profile assessment yang patuh melaporkan LHKPN tepat waktu. Lho?

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Untuk laporan periodek tahun 2018, kami identifikasi yang patuh melaporkan secara tepat waktu adalah sembilan orang," ujar Juru Bicara KPK Febri Diansyah di kantornya, Jakarta Selatan pada Jumat,23 Agustus 2019.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Febri mengatakan, sembilan orang taat lapor LHKPN itu berasal dari kalangan kepolisian, kejaksaan, BPK, mantan LPSK, dekan salah satu universitas, dan pihak dari Kementerian Keuangan.

Selain itu, Febri juga menyebut ada lima capim KPK yang terlambat melaporkan LHKPNnya. "Artinya kewajiban dari Januari sampai dengan 31 Maret tetapi baru melapor setelah itu. Bahkan ada yang mepet-mepet menjelang proses seleksi," kata dia.

Lalu, dua capim KPK tak pernah melaporkan LHKPN secara periodik. Febri mengatakan, dua orang itu berasal dari Polri dan karyawan BUMN.

ANDITA RAHMA | FRISKI RIANA

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus