Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Politik

Prabowo Sambut Baik NasDem Gabung Pemerintahannya

Surya Paloh mengatakan partainya memiliki tekad dan pilihan yang sama dengan Prabowo untuk pemerintahan ke depan.

15 Agustus 2024 | 21.28 WIB

Presiden terpilih yang juga Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto  memberikan keterangan pers usai melakukan pertemuan dengan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh di kediaman Jalan Kertanegara, Jakarta, Kamis, 15 Agustus 2024. Surya Paloh mengatakan telah bersepakat untuk bekerja sama dengan pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming dan bertekad melakukan segala upaya untuk menyukseskan pemerintahan ke depan. TEMPO/M Taufan Rengganis
Perbesar
Presiden terpilih yang juga Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto memberikan keterangan pers usai melakukan pertemuan dengan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh di kediaman Jalan Kertanegara, Jakarta, Kamis, 15 Agustus 2024. Surya Paloh mengatakan telah bersepakat untuk bekerja sama dengan pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming dan bertekad melakukan segala upaya untuk menyukseskan pemerintahan ke depan. TEMPO/M Taufan Rengganis

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden terpilih sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menyambut dukungan Partai NasDem untuk pemerintahannya. Sikap tersebut dia sampaikan usai menerima kunjungan Ketua Umum NasDem Surya Paloh di Jalan Kertanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Kamis, 15 Agustus 2024.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Prabowo menyebut dia memiliki kedekatan dengan Surya. “Sore hari ini saya menerima kehormatan kunjungan dari Surya Paloh, sahabat saya sejak lama,” kata Prabowo.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Prabowo berkata dia dan Surya membahas berbagai masalah dalam persamuhan kali ini. Mereka, kata Prabowo, bersepakat untuk bekerja sama dan berkolaborasi dengan baik menghadapi tantangan masa depan.

Prabowo menyatakan dirinya memandang kesatuan sebagai kunci keberhasilan bangsa. “Oleh karena itu saya menyambut baik bersedianya NasDem untuk bergabung dengan kami, sama-sama mengabdi kepada negara dan bangsa,” ucap purnawirawan perwira TNI AD itu.

Sementara itu, Surya mengatakan partainya memiliki tekad dan pilihan yang sama dengan Prabowo untuk pemerintahan ke depan. “Agar upaya dan harapan bersama untuk mengantarkan kehidupan persatuan masyarakat agar semakin bisa kita tercapai,” kata Surya.

Dia juga menyinggung pesan Prabowo dalam pertemuan mereka. “Tadi Pak Prabowo menggarisbawahi kepada kami, betapa pentingnya para elite bangsa ini harus bersatu untuk menghadapi tantangan yang semakin besar,” ujar dia.

Menurut Surya, suasana politik saat ini terasa lebih optimis. Dia menilai hal tersebut sebagai momentum bagi pemerintahan Prabowo untuk mewujudkan berbagai program dan kebijakannya.

Surya menyatakan NasDem bakal mendukung penuh pemerintahan Prabowo nanti. “NasDem jelas menyatakan, dengan seluruh daya upaya yang ada apa yang dimilikinya berkepentingan untuk menyukseskan pemerintahan ini,” kata Surya.

Surya lalu menyampaikan harapannya jika NasDem bergabung dengan pemerintahan yang akan datang. Dia mengatakan ingin agar partainya bisa meringankan tugas-tugas pemerintah nanti dan tidak menjadi beban.

Prabowo akan dilantik menggantikan Presiden Joko Widodo alias Jokowi pada 20 Oktober 2024. Dia akan didampingi Gibran Rakabuming Raka, putra sulung Jokowi, sebagai wakil presiden.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus