Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Berita bursa transfer pemain pada Kamis, 15 Oktober 2020, menampilkan rumor soal Jadon Sancho, Nicolo Zaniolo, Freddy Adu, Sead Kolasinac, dan Harry Wilson.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Inilah ringkasannya:
• Manchester United masih meminati Jadon Sancho dan berniat mengejar kembali pemain Borussia Dortmund itu pada bursa transfer Januari mendatang. Namun, menurut Bild, sikap Dortmund tetap tak berubah. Mereka menahan Sancho selama jendela transfer lalu dan tidak berencana menjual bintang berusia 20 tahun itu pada bursa transfer selanjutnya. Selain Manchester United, Liverpool dan Bayern Mucnhen juga tertarik pada Sancho, yang telah mencetak satu gol dan memberikan dua assist dalam tiga pertandingan musim ini.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
• Saat pulih dari cedera serius di lututnya, Nicolo Zaniolo akan bertahan di Roma. Menurut Corriere della Sera, kontrak pemain yang sebelumnya menjadi incaran Juventus itu akan diperpanjang Roma. Pemain Timnas Italia masih terikat hingga 2024 dan akan kontraknya akan diperpanjang hingga 2025.
• Freddy Adu pernah menjadi remaja ajaib yang diperkirakan akan menjadi pemain besar. Namun, kini, di usia 31 tahun, pemain Amerika Serikat itu hanya bermain di klub divisi ketiga Swedia, Osterlen. Itu menjadi klub ke-15 yang dia bela sepanjang kariernya.
• AS Roma dikabarkan mau memboyong Sead Kolasinac dari Arsenal pada bursa transfer Januari mendatang. Pada bursa transfer lalu, ia sepat dikabarkan akan pindah ke Bayer Leverkusen tapi akhirnya bertahan di Emirates Stadium. Menurut Corriere dello Sport, The Gunners siap melepasnya Januari nanti karena masih memiliki Ainsley Maitland-Niles dan Bukayo Saka di posisi bek kiri. AS Roma, yang tengah memperkuat pertahanannya, disebutkan tertarik untuk menggaetnya.
Baca Juga: Bursa Transfer Liga Inggris: Chelsea Mimpi Bikin Trio Impian, Incar Haaland
• Usaha Liverpool untuk melepas Harry Wilson pada bursa transfer lalu tak berhasil dilakukan. Tak ada tim yang bersedia membayar 20 juta pound, seperti diminta The Reds. Menurut The Sun, titik terang mulai muncul bagi Liverpool. Swansea City berniat meminjam pemain itu. Derby County, Cardiff, Nottingham Forest, dan Norwich juga tertarik meminjam pemain ini. Liverpool disebutkan akan meminta dana tambahan 1 juta pound untuk kepentingan peminjaman itu.
THE SUN | MARCA | OMNI SPORT | MIRROR