Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Liga Spanyol

Bermain Baik di Barcelona, Ini Deretan Klub yang Pernah Jual Joao Felix

Joao Felix kerap berpindah klub karena dinilai tampil kurang maksimal. Namun saat dipinjamkan ke Barcelona, ia bisa bermain baik.

20 September 2023 | 09.39 WIB

Aksi pemain Barcelona, Joao Felix  saat menjebol gawang Real Betis dalam laga Liga Spanyol di Stadion Olimpic Lluis Companys, Spanyol, 16 September 2023. Barcelona mengalahkan Real Betis dengan skor 5-0 dan untuk sementara naik ke puncak klasemen. REUTERS/Albert Gea
Perbesar
Aksi pemain Barcelona, Joao Felix saat menjebol gawang Real Betis dalam laga Liga Spanyol di Stadion Olimpic Lluis Companys, Spanyol, 16 September 2023. Barcelona mengalahkan Real Betis dengan skor 5-0 dan untuk sementara naik ke puncak klasemen. REUTERS/Albert Gea

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Ada yang berbeda dari raut wajah striker Joao Felix saat membela Barcelona melawan Real Betis beberapa waktu lalu. Striker muda Portugal itu nampak sumringah setelah bermain baik, mencetak gol dan berkontribusi dalam gol Lewandowski. Padahal beberapa tahun terakhir, ia tampil kurang maksimal di sejumlah klub.

Striker yang memulai debut di Benfica pada 2015 ini beberapa kali pindah klub. Dilansir dari Transfermarkt, inilah kisah petualangan sepak bola Joao Felix di berbagai klub terkenal Eropa. 

1. FC Porto

Klub Porto merupakan kandang pertama João Félix di lapangan hijau. Dia masuk akademi Porto pada usia delapan tahun dan bermain selama lima tahun.

Selang berapa lama João Félix ditarik ke klub rival Porto, Benfica. Ia dimasuk ke akademi Seixal milik Benfica dan langsung bermain di tim U-17 meski masih berusia 15 tahun. 

2. Benfica

João Félix bergabung di Benfica pada 2019. Awalnya, bermain untuk U-17 Benfica. Namun, perlahan-lahan naik kasta ke Benfica U19 dan Benfica B.

Pada 2018 Felix mulai bermain untuk tim utama Benfica. Felix pun tampil dalam 43 pertandingan dengan mencetak 20 gol dan memberikan 11 assist. 

Bersama Benfica, Félix berhasil meraih gelar juara Primera Liga dan mendapat penghargaan Pemain Muda Primera Liga Terbaik musim 2018–2019 dan Golden Boy. 

3. Portugal 

Selain mencetak gol-gol krusial di klubnya, Félix juga bermain untuk timnas Portugal. Dikutip dari chelseafc.com, ia tampil perdana dalam semifinal UEFA Nations League 2018–2019. Ia juga melakukan debutnya untuk timnas senior Portugal pada laga semifinal Liga Negara UEFA 2019. Serta masuk skuad Portugal pada Kejuaraan Eropa UEFA 2020 dan Piala Dunia FIFA 2022.

4. Atlético Madrid

Joao Felix bergabung di Atletico Madrid usai hengkang dari klub Benfica pada 2019. Dilansir dari Transfermarkt, ia terikat kontrak jangka panjang dengan Atletico hingga Juni 2027.

Felix dipinang dengan mahar 126 juta euro atau sekitar Rp 2 triliun. Bersama Atlético Madrid, Felix tampil sebagai starter sebanyak tujuh kali dari 16 pertandingan di Liga Spanyol. Dia mencatat lima gol dan tiga assist dalam 20 pertandingan di semua kompetisi. Sekaligus membawa Atlético Madrid meraih gelar juara La Liga di musim keduanya.

5. Chelsea

Joao Felix resmi membela Chelsea pada pada bursa transfer Januari 2023. Ia dipindah dengan mahar 9,69 juta poundsterling atau Rp 181 miliar dan berstatus pinjaman hingga akhir musim.

Dalam debutnya bersama Chelsea FC, João Félix mencetak empat gol dalam 16 pertandingan Liga Premier. Dirinya juga menampilkan performa yang kontradiktif. Ia melakukan tekel terhadap bek Fulham Kenny Tete saat skor imbang 1-1. Ahlasil, dirinya mendapatkan kartu merah pada menit ke-58. Tak hanya itu, Felix pun harus dalam tiga pertandingan liga berikutnya melawan Crystal Palace, Liverpool dan Fulham.

6. Barcelona 

Bersama bek Manchester City Joao Cancelo, Joao Felix dipinjam Barcelona pada hari terakhir bursa transfer, yakni pada Jumat, 1 September 2023. Keduanya dipinjam selama satu musim hingga Juni 2024 tanpa ada opsi pembelian. 

"Barcelona dan Atletico Madrid telah mencapai kesepakatan untuk peminjaman Joao Felix sampai 30 Juni 2024. Tidak ada opsi untuk pembelian," demikian diumumkan Barcelona melalui laman resminya, sebelum kemudian mengumumkan kedatangan Cancelo.

Pilihan Editor: Liga Champions: Barcelona Hajar Royal Antwerp 5-0

 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus