Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Facundo Pellistri disebut bakal segera hengkang dari klub Liga Inggris, Manchester United. Menurut jurnalis sepak bola Italia dan pakar transfer Fabrizio Romano, tim MLS LA Galaxy berminat untuk merekrut pemain sayap timnas Uruguay tersebut.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Pellistri tidak memiliki banyak waktu bermain di bawah pelatih Erik ten Hag musim ini. Ia menonton sebagian besar pertandingan dari bangku cadangan. Melalui akun media sosialnya pada Senin, 9 Januari 2024, Romano menyebutkan Galaxy akan berusaha meyakinkan sang pemain untuk bergabung dengan klub pada bulan ini.
EXCL: PSV Eindhoven approach Man United over loan deal for Facundo Pellistri — negotiations are starting.
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) January 8, 2024
Understand LA Galaxy also want Pellistri with plan to submit permanent transfer proposal soon, up to Man Utd and player.
More to follow in the next days. pic.twitter.com/5SZXvEWOge
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Galaxy masih menjelajahi pasar untuk mencari pengganti Chicharito Hernandez dan Douglas Costa yang hengkang. Penandatanganan Pellistri akan menjadi sebuah kudeta bagi klub. Ia baru berusia 22 tahun dan mungkin memiliki masa depan cerah di depannya.
Namun kesepakatan ini tidak akan berjalan mulus. Menurut Romano, PSV Eindhoven menjadi pesaing utama Galaxy untuk mendapatkan jasa Pellistri. Klub Eredivisie itu akan memilih kesepakatan pinjaman hingga akhir musim, dengan sang pemain harus kembali ke Setan Merah.
Keputusan kini ada di tangan Pellistri dan pemain internasional Uruguay itu punya waktu hingga akhir bulan ini untuk memutuskan apakah akan bertahan di Old Trafford atau memulai petualangan baru untuk menemukan kembali jati dirinya.
Manajer Uruguay Marcelo Bielsa mendukung Pellistri dengan tim nasional dan dengan berlangsungnya Copa America musim panas nanti, Pellistri ingin mengincar waktu bermain di level klub.
AS