Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Liga Spanyol

Enrique Berencana Boyong Turan dari Atletico

Pelatih Barcelona Luis Enrique dikabarkan telah meminta secara khusus kepada klub untuk mendatangkan gelandang Atletico Madrid Arda Turan

5 Juli 2015 | 22.00 WIB

Pesepak bola Arda Turan. Evrim Aydin/Anadolu Agency/Getty Images
Perbesar
Pesepak bola Arda Turan. Evrim Aydin/Anadolu Agency/Getty Images

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Barcelona Luis Enrique dikabarkan telah meminta secara khusus kepada klub untuk mendatangkan gelandang Atletico Madrid Arda Turan, kata calon presiden Barcelona Josep Maria Bartomeu.

"(Arda Turan) pemain yang sangat bagus, berkualitas sempurna seperti yang diinginkan Luis Enrique untuk musim depan, jadi saya mendorong dewan eksekutif untuk mengambil langkah mendatangkan pemain ini," kata Bartomeu dilansir dari Football Espana, Sabtu.

"Dengan cara ini, kami akan memiliki skuat yang sangat kompetitif dan siap memenangkan semua piala di musim depan," imbuhnya.

"Mari lakukan dengan mengontraknya karena itu yang diinginkan Luis Enrique dan kami akan memiliki skuad yang kompetitif untuk memenangkan enam piala bersama Arda," katanya.

Arda Turan merupakan gelandang timnas Turki yang sudah memperkuat Atletico Madrid sejak 2011 dengan koleksi 13 gol dari 127 penampilan.

ANTARA

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Yocta Nurrahman

Yocta Nurrahman

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus