Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Jadwal BRI Liga 1 akan memasuki pekan ketujuh. Pada Sabtu ini, 27 Agustus 2022, akan hadir tiga pertandingan, dua di antaranya disiarkan langsung Indosiar.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Simak ringkasannya:
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Kedua tim akan bertemu di Stadion Kapten I Wayan Dipta. Pertandingan ini akan berlangsung mulai 16.00 WIB dan akan disiarkan secara live oleh Indosiar.
Bali United akan berusaha menjaga tren positif. Tim juara bertahan ini terus menang dalam dua laga terakhirnya. Mereka kini menempati posisi kelima klasemen dengan nilai 12.
Persik Kediri masih merana. Mereka menjadi satu dari dua tim yang belum pernah menang dan kini terpuruk di dasar klasemen dengan nilai satu.
Dalam dua pertemuan kedua tim sebelumnya, Bali United selalu mampu mengalahkan Persik.
Madura United akan menjamu Persikabo 1973 di Stadion Gelora Bangkalan. Kick-off akan dilakukan mulai 18.15 WIB.
Madura United akan berusaha bangkit setelah pekan lalu dikalahkan Persis Solo 0-1. Mereka kini ada di posisi kedua klasemen dengan nilai 13, tertinggal dua angka dari Borneo FC yang ada di puncak.
Persikabo 1973 gagal menang dalam tiga laga terakhirnya, termasuk dua kali kalah. Kini mereka menempati urutan ketujuh klasemen.
Dalam tiga pertemuan sebelumnya, kedua tim saling mengalahkan dan satu laga lain berakhir seri.
PSS Sleman vs Persebaya Surabaya
PSS Sleman dan Persebaya Surabaya akan berhadapan di Stadion Maguwoharjo, Sleman. Pertandingan akan berlangsung mulai 20.30 WIB dengan disiarkan langsung oleh Indosiar.
PSS Sleman baru bangkit dan menang 2-0 atas Persik Kediri. Mereka ada di urutan kesembilan klasemen dengan nilai 8.
Persebaya juga baru bangkit dari tiga hasil buruk dengan mengalahkan PSIS Semarang 1-0. Tim berjulukan Bajul Ijo itu ada di posisi ke-13 klasemen.
Dalam dua pertemuan terakhir antara kedua tim, Persebaya terus menang.
Selanjutnya: Jadwal Lengkap dan Klasemen BRI Liga 1
Jadwal BRI Liga 1 Pekan ketujuh
Sabtu, 27 Agustus 2022
16:00 Bali United vs Persik Kediri (Indosiar)
18:15 Madura United vs Persikabo 1973 (Vidio)
20:30 PSS Sleman vs Persebaya Surabaya (Indosiar).
Minggu, 28 Agustus 2022
16:00 Bhayangkara FC vs Persita Tangerang (Indosiar)
18:15 Borneo FC vs Persis Solo (Vidio)
20:30 Arema FC vs Persija Jakarta (Indosiar).
Senin, 29 Agustus 2022
15:30 Dewa United vs PSIS Semarang (Indosiar)
16:00 Rans Nusantara FC vs Barito Putera (Vidio)
20:00 PSM Makassar vs Persib Bandung (Indosiar).
Klasemen BRI Liga 1
Baca Juga: Kakang Rudianto Sampaikan Perkembangan Latihan Timnas U-19