Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Liga Indonesia

Jadwal dan Prediksi Persita Tangerang vs PSS Sleman pada Pekan Ke-9 Liga 1 Jumat Malam Ini

Pertandingan Persita Tangerang vs PSS Sleman akan tersaji pada pekan kesembilan Liga 1, Jumat, 18 Agustus 2021. Simak prediksinya.

18 Agustus 2023 | 10.08 WIB

Laga Liga 1: Persita Tangerang vs PSS Sleman.
Perbesar
Laga Liga 1: Persita Tangerang vs PSS Sleman.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Pertandingan Persita Tangerang vs PSS Sleman akan tersaji pada pekan kesembilan Liga 1, Jumat, 18 Agustus 2021. Kedua tim akan berhadapan di Indomilk Arena, Tangerang, mulai 19.00 WIB.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

Kondisi Persita sedang tak baik-baik saja. Pendekar Cisadane, julukan klub itu, kalah beruntun dalam tiga laga. Bahkan, dua laga beruntun terjadi di kandang.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pascamenang atas Persija di Indomilk Arena pada pekan keempat, Persita tumbang di stadion yang sama. Mereka kalah dari Bhayangkara FC dan PSM Makassar. Lalu pekan kedelapan, Persita juga dikalahkan Persebaya di markas lawan.

Pelatih Luis Edmundo Duran harus putar otak. Juru taktik asal Cile ini mengakui anak asuhnya beberapa kali gagal memaksimalkan peluang.

Itu dikatakan selepas kalah dari Persebaya. "Sampai saat ini, kami kesulitan untuk mencetak gol, tetapi bukan berarti tidak ada peluang," ujar Luis Duran.

"Kami memiliki peluang dalam setiap pertandingan, hanya sampai saat ini sangat sulit," kata dia lagi.

"Kami akan tetap fokus ke depan, untuk semua situasi dan peluang yang selalu ada di pertandingan agar bisa dimaksimalkan."

PSS Sleman datang ke Tangerang dengan keadaan baik setelah bangkit dari krisis tiga poin. Anak asuh Marian Mihail menang dua kali berurutan baik tandang maupun kandang. PSS Sleman menang atas Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC.

Itu setelah PSS Sleman kalah di kandang dari Persija pada pekan keenam. Tetapi, PSS Sleman waji waspada sebab Persita punya misi besar bangkit dari keterpurukan mereka.

Penyerang sayap PSS Sleman, Esteban Vizcarra, bicara kebangkitan timnya saat sukses menang atas Bhayangkara FC dengan skor 3-1.

"Saya ucapkan terima kasih untuk coach Bertrand Crasson yang telah memberikan kepercayaan kepada para pemain yang membuat kami bisa bermain lepas," ujar Esteban Vizcarra.

"Saya juga memberikan apresiasi tinggi kepada seluruh jajaran tim pelatih PSS atas kemenangan ini."

"Ia (Bertrand Crasson) memberikan motivasi luar biasa kepada pemain dan memberikan kepercayaan ke seluruh pemain," tuturnya.

Bertrand Crasson memang sementara menggantikan peran Marian Mihail, yang sedang dalam kondisi tak fit dalam laga PSS Sleman sebelum tandang ke markas Persita.    

Perkiraan Susunan Pemain

Persita (4-3-3): Rendy Oscario; Muhammad Toha, Javlon Guseynov, Christian Rontini, Mario Jardel; Fahreza Sudin, Mateo Bustos, Bae Shin-yeong; Ezequiel Vidal, Ramiro Fergonzi, Hanis Saghara.
Pelatih: Luis Duran.

PSS Sleman (4-3-3): Anthony Pinthus; Bayu Setiawan, Thales Lira, Jihad Ayoub, Ibrahim Sanjaya; Kim Kurniawan, Wahyudi Hamisi, Jonathan Bustos; Esteban Vizcarra, Ricky Cawor, Yevhen Bokhashvili.
Pelatih: Marian Mihail.

Lima Laga Terakhir Persita di Liga 1

22/7/2023 Persita 1-0 Persija
28/7/2023 Persikabo 1973 2-2 Persita
3/8/2023 Persita 0-1 Bhayangkara FC
7/8/2023 Persita 0-1 PSM Makassar
12/8/2023 Persebaya 1-0 Persita.

Lima Laga Terakhir PSS Sleman di Liga 1

21/7/2023 PSS Sleman 2-2 PSIS Semarang
30/7/2023 Rans Nusantara FC 0-0 PSS Sleman
4/8/2023 PSS Sleman 1-3 Persija
8/8/2023 Persikabo 1973 2-3 PSS Sleman
13/8/2023 PSS Sleman 3-1 Bhayangkara FC.

Prediksi Persita Tangerang vs PSS Sleman

PSS Sleman dalam performa yang lebih baik ketimbang lawannya. Karena itu, meski bertidak sebagai tamu, mereka lebih diunggulkan untuk memenangi pertandingan ini.

Pilihan Editor: Prediksi Bhayangkara FC vs Borneo FC di Liga 1 Malam Ini

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus