Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Liga Inggris

Liverpool Vs Chelsea Imbang di Menit Akhir  

Liverpool diselamatkan gol Benteke pada injury time.

12 Mei 2016 | 08.30 WIB

Christian Benteke. AP/Jon Super
Perbesar
Christian Benteke. AP/Jon Super

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Laga lanjutan Liga Primer Inggris antara Liverpool melawan Chelsea di Stadion Anfield berakhir imbang 1-1. Gol Christian Benteke pada menit akhir pertandingan yang berlangsung pada Kamis, 12 Mei 2016, tersebut berhasil menyelamatkan muka Liverpool sebagai tuan rumah dari kekalahan.

The Blues, sebutan Chelsea, unggul lebih dulu pada babak pertama lewat sontekan Eden Hazard pada menit 32. Sepakan kaki kanan Hazard melubangi penjagaan kiper Simon Mignolet. Skor tak berubah hingga akhir babak tersebut.

Pada babak kedua, Liverpool tampil dominan dengan persentase penguasaan bola di atas Chelsea. Namun ketangguhan lini belakang Chelsea, meski tak diperkuat bek senior John Terry, ternyata sulit ditembus The Reds.

Chelsea nyaris menambah pundi gol ketika Pedro Rodriguez, yang berdiri bebas di kotak penalti, mendapat umpan dari Hazard. Tendangannya masih bisa ditepis Mignolet. Pertandingan mengalir alot hingga injury time. 

Benteke, yang menyambut bola tepisan tak sempurna kiper Chelsea—Begovic—pada menit 91, berujung gol. Liverpool masih bisa pulang dengan kepala tegak di depan publiknya sendiri. 

Skor seri ini memberi 1 poin bagi kedua tim. Dengan demikian, Liverpool tak bergerak dari posisi kedelapan klasemen dengan 59 poin, dan Chelsea di bawahnya dengan 49 poin. Liverpool, yang berharap masuk dalam jajaran atas klasemen demi tiket Liga Europa, harus bisa menang atas West Bromich Albion yang akan ditemui pekan depan. 

YOHANES PASKALIS

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Mustafa Silalahi

Mustafa Silalahi

Alumni Ilmu Komunikasi Universitas Sumatera Utara ini bergabung dengan Tempo sejak akhir 2005. Banyak menulis isu kriminal dan hukum, serta terlibat dalam sejumlah proyek investigasi. Meraih penghargaan Liputan Investigasi Adiwarta 2012, Adinegoro 2013, serta Liputan Investigasi Anti-Korupsi Jurnalistik Award 2016 dan 2017.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus