Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Liga Indonesia

Persib Bandung vs Bali United di Pekan Keenam Liga 1, Begini Target Levy Madinda dalam Laga Debutnya

Pemain baru Persib Bandung, Levy Clement Madinda, siap melakukan debut dalam laga mealwan Bali United.

2 Agustus 2023 | 10.43 WIB

Pemain Persib Bandung, Levy Clement Madinda. (persib.co.id)
Perbesar
Pemain Persib Bandung, Levy Clement Madinda. (persib.co.id)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Pemain baru Persib Bandung, Levy Clement Madinda, siap melakukan debut dalam laga mealwan Bali United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kamis, 3 Agustus 2023.

Pemain asal Gabon itu ingin hasil baik dalam laga perdananya bersama Maung Bandung. "Menang. Kemenangan di laga kandang. Jadi yang saya pikirkan hanyalah bagaimana tim bisa meraih tiga poin," kata Levy Madinda, soal targetnya, seperti dikutip laman Persib.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

Persib akan berusaha menjaga kebangkitan dalam laga nanti. Mereka baru saja meraih kemenangan perdana, dengan mengalahkan Persik Kediri, dengan skor 2-1 dalam laga sebelumnya.

Menurut Levy Madinda, bermain dengan kepercayaan diri tinggi dan fokus menjalani pertandingan menjadi hal yang harus dimiliki para pemain Persib. "Kami akan menghadapi Bali di pertadingan kandang. Jadi, kami harus memiliki mentalitas seperti ini (fokus) untuk bisa menang," kata dia.

Berstatus Pinjaman

Levy Madinda akan bermain untuk Persib Bandung dengan status pemain pinjaman. Ia didatangkan dari klub Malaysia, Johor Darul Ta'zim (JDT), dan akan berada di Persib hingga akhir tahun 2023.

Meski hanya merupakan pemain pinjaman, Levy mengatakan siap memberikan yang terbaik buat Perisb. “Motivasi saya tetap sama (pemain pinjaman atau bukan). Saya datang dengan motivasi 100 persen," kata dia.

Ia juga takjub dengan sambutan di Persib Bandung. "Ini lebih besar dengan ketika saya pertama kali datang ke Malaysia. Mungkin saja saya kembali ke sana, tapi untuk sekarang saya harus memberikan yang terbaik untuk tim ini mulai dari hari pertama hingga terakhir,” kata dia.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Soal laga melawan Bali United, Levi mengaku sangat bersemangat. “Saya pikir, di pertandingan selanjutnya di laga kandang, kami akan mengerahkan kemampuan terbaik. Tentu saja kami akan memberi kemampuan 100 persen,” ucapnya

Persib Bandung saat ini menempati posisi ke-11 klasemen dengan nilai 6. Bali United ada di urutan keempat dengan nilai 9.

Jadwal Persib Bandung vs Bali United akan berlangsung kamis, 3 Agustus, mulai 19.00 WIB dengan disiarkan Indosiar dan Vidio.

Pilihan Editor: Timnas u-17 Indonesia Hadapai Barcelona Malam Ini, Live di Indosiar


Nurdin Saleh

Nurdin Saleh

Bergabung dengan Tempo sejak 2000. Kini bertugas di Desk Jeda, menulis soal isu-isu olahraga dan gaya hidup. Pernah menjadi juri untuk penghargaan pemain sepak bola terbaik dunia Ballon d'Or.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus