Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Sepakbola

Piala Dunia U-17, Begini Peluang Indonesia ke Babak 16 Besar

Peluang Indonesia ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 masih terbuka. Tiket dari posisi ketiga terbaik pun masih bisa diraih dengan sejumlah syarat.

16 November 2023 | 10.04 WIB

Ekspresi pesepak bola Timnas Indonesia Arkhan Kaka Putra Purwanto (tengah) usai mencetak gol ke gawang Timnas Panama pada pertandingan penyisihan Grup A Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, Senin, 13 November 2023. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Perbesar
Ekspresi pesepak bola Timnas Indonesia Arkhan Kaka Putra Purwanto (tengah) usai mencetak gol ke gawang Timnas Panama pada pertandingan penyisihan Grup A Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, Senin, 13 November 2023. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas U-17 Indonesia akan menghadapi laga terakhir babak penyisihan Grup A Piala Dunia U-17 melawan Maroko pada malam ini, Kamis, 16 November 2023. Peluang skuad Garuda Muda melaju ke babak 16 besar masih cukup terbuka. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

Dalam dua laga sebelumnya, Indonesia hanya bermain imbang 1-1 melawan Ekuador dan Panama. Hasil itu membuat Indonesia kini menempati posisi ketiga klasemen Grup A dengan perolehan dua angka, tertinggal dari Ekuador yang berada di puncak dengan koleksi 4 angka dan Maroko yang berada di posisi kedua dengan 3 angka. Panama berada di posisi terakhir dengan perolehan 1 angka. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Persaingan di Grup A bisa dibilang masih sangat ketat. Pasalnya, semua tim masih mungkin untuk lolos ke babak 16 besar. Panama yang akan menghadapi Ekuador masih bisa lolos jika berhasil menang pada laga lainnya malam ini. 

Bagi Indonesia, kemenangan dari Maroko dipastikan bisa membuat skuad asuhan Bima Sakti lolos sebagai juara atau pun runner-up Grup A, terlepas dari hasil laga Panama vs Ekuador. Jika berhasil menang, Indonesia akan mengoleksi lima angka dan itu cukup setidaknya untuk merebut posisi runner-up. 

Incar tiket posisi ketiga terbaik

Kondisi akan sulit bagi Indonesia jika hanya bermain imbang melawan Maroko. Perolehan tiga angka bisa membuat Indonesia terbenam di dasar klasemen jika Panama meraih kemenangan atas Ekuador. Dengan begitu, Indonesia bisa dipastikan gagal lolos ke babak 16 besar. 

Namun hasil imbang juga masih bisa membuat Arkhan Kaka cs berada di posisi ketiga. Syaratnya, Panama tak meraih kemenangan atas Ekuador. 

Akan tetapi persaingan untuk memperebutkan empat posisi ketiga terbaik juga tak kalah rumit. Saat ini saja, Indonesia berada di posisi keempat diantara tim yang berada di posisi ketiga. Di atas Indonesia, ada Timnas U-17 Iran (Grup C), Uzbekistan (Grup B) dan Jepang (Grup D) yang sama-sama telah mengoleksi 3 angka. 

Selanjutnya, peluang Iran, Uzbekistan dan Jepang raih tiket posisi ketiga terbaik

Dari ketiga tim itu, Timnas U-17 Iran sangat berpeluang meraih satu tiket posisi ketiga terbaik dan lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17. Alasannya, mereka hanya akan menghadapi Kaledonia Baru pada laga terakhir babak penyisihan. Kaledonia Baru merupakan tim yang selalu menjadi lumbung gol dalam dua laga Grup C sebelumnya. Mereka total telah kebobolan 19 gol, 10 dari Inggris dan 9 dari Brasil. 

Jepang juga berpeluang cukup besar untuk mengunci satu tiket posisi ketiga terbaik. Skuad samurai muda akan menghadapi Senegal yang berada di puncak klasemen Grup D pada laga terakhir babak penyisihan pada Jumat besok. Kedua tim sama-sama hanya membutuhkan hasil imbang untuk mempertahankan posisinya di klasemen. 

Hal yang sama dihadapi oleh Uzbekistan. Mereka akan menghadapi Spanyol yang merupakan pemuncak klasemen Grup B. Kedua tim juga hanya membutuhkan hasil imbang untuk mengunci tiket ke babak 16 besar. Laga Uzbekistan vs Spanyol akan berlangsung pada sore ini. 

Indonesia bersaing dengan Meksiko dan Korea Selatan

Dengan begitu, peluang terbaik Indonesia adalah dengan mengamankan tiket terakhir posisi ketiga terbaik. Indonesia akan bersaing dengan Meksiko (Grup F) dan Korea Selatan (Grup E). Meksiko saat ini baru mengumpulkan 1 angka sementara Korea Selatan masih nol.

Indonesia bisa meraih tiket terakhir posisi ketiga dengan sejumlah syarat. Syarat pertama adalah minimal bermain imbang dengan Maroko. 

Syarat kedua, Meksiko tidak meraih kemenangan atas Selandia Baru pada laga terakhir babak penyisihan Grup F pada Sabtu mendatang. Syarat terakhir, Korea Selatan tidak menang besar atas Burkina Faso pada laga terakhir babak penyisihan Grup E pada Sabtu mendatang. Korea Selatan harus menang besar untuk bersaing meraih tiket posisi ketiga terbaik karena mereka kini memiliki defisit gol 3. 

Jika ketiga syarat tersebut terpenuhi, maka peluang Timnas U-17 Indonesia untuk lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 bisa terwujud. Hal ini tentu saja akan menjadi sejarah karena Indonesia baru pertama kalinya ikut serta dalam ajang ini. Laga Timnas U-17 Maroko vs Indonesia akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada Kamis malam ,16 November 2023, pukul 19.00 WIB. 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus