Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Liga Lainnya

Timnas Meksiko Rilis Skuad Piala Dunia 2022: Jimenez yang Cedera Dibawa, Hernandez Tercoret

Pelatih Timnas Meksiko Gerardo Martino memasukkan striker Raul Jimenez ke dalam skuad untuk Piala Dunia 2022 meski pemain tersebut masih cedera.

15 November 2022 | 05.23 WIB

Pemain Timnas Meksiko Raul Jimenez berselebrasi. REUTERS/Edgard Garrido
Perbesar
Pemain Timnas Meksiko Raul Jimenez berselebrasi. REUTERS/Edgard Garrido

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Timnas Meksiko Gerardo Martino memasukkan striker Raul Jimenez ke dalam skuad untuk Piala Dunia 2022 meski pemain tersebut masih cedera.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

Jimenez, 31 tahun, hanya memainkan empat pertandingan musim ini untuk klub Liga Inggris Wolverhampton Wanderers karena mengalami cedera lutut dan pangkal paha. Namun, dengan kondisinya itu, ia tetap dibawa Timnas Meksiko ke Qatar.

Hal itu kemudian dipersoalkan pelatih baru Wolves Julen Lopetegui. "Saya berbicara dengan Raul tentang situasinya dengan Meksiko dan saya khawatir tentang dia. Dia tidak bermain sama sekali dengan timnya, Wolves," kata Lopetegui, dalam konferensi pers pertamanya sebagai pelatih, Senin.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

“Saya khawatir karena kami membutuhkan Raul yang fit, dalam versi terbaiknya. Saya harap dia bisa kembali dengan cara itu. Yang terpenting bagi saya bukanlah Piala Dunia, ini Wolves. Saya menghormati keputusannya dan keputusan pelatih, tetapi kami harus mempertahankan tujuan kami."

Baca Juga: Neymar Telat Bergabung dengan Latihan Pertama Timnas Brasil Sebelum Piala Dunia 2022

Javier Hernandez Dicoret, Corona Tak Dibawa

Sementara itu, Timnas Meksiko memutuskan untuk tak menyetakan Javier Hernandez, pencetak gol terbanyak mereka. Meksiko juga tak menyertakan penyerang Sevilla Jesus Corona karena cedera pergelangan kaki. Nama pemain muda Santiago Gimenez dan Diego Lainez juga tidak masuk skuad.

Gelandang Real Betis Andres Guardado akan memimpin Meksiko di Piala Dunia kelimanya. Ia menjadi pemain internasional negaranya yang paling banyak tampil.

Meksiko bermain melawan Swedia dalam pertandingan pemanasan terakhir mereka pada hari Rabu. Mereka lalu menuju ke Qatar untuk bersaing di Grup C dengan Polandia, Argentina, dan Arab Saudi.

Daftar Skuad Timnas Meksiko untuk Piala Dunia 2022:

Penjaga Gawang: Guillermo Ochoa (Amerika), Alfredo Talavera (Juarez), Rodolfo Cota (Leon)

Bek: Jorge Sanchez (Ajax Amsterdam), Kevin Alvarez (Pachuca), Nestor Araujo (Amerika), Johan Vasquez (Cremonese AS), Gerardo Arteaga (KRC Genk), Hector Moreno, Cesar Montes, Jesus Gallardo (semua Monterrey)

Gelandang: Erick Gutierrez (PSV), Orbelin Pineda (AEK Athens), Hector Herrera (Houston Dynamo), Andres Guardado (Real Betis), Roberto Alvarado (Guadalajara), Edson Alvarez (Ajax Amsterdam), Luis Chavez (Pachuca), Luis Romo (Monterrey), Carlos Rodriguez, Uriel Antuna (keduanya Cruz Azul)

Penyerang: Hirving Lozano (Napoli), Rogelio Funes Mori (Monterrey), Henry Martin (Amerika), Raul Jimenez (Wolverhampton Wanderers), Alexis Vega (Guadalajara).

Baca Juga: Daftar Skuad Ghana untuk Piala Dunia 2022, Ada 2 Bersaudara

Nurdin Saleh

Nurdin Saleh

Bergabung dengan Tempo sejak 2000. Kini bertugas di Desk Jeda, menulis soal isu-isu olahraga dan gaya hidup. Pernah menjadi juri untuk penghargaan pemain sepak bola terbaik dunia Ballon d'Or.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus