Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Bintang Liverpool, Mohamed Salah, mengambil alih posisi Cristiano Ronaldo dan Pierre-Emerick Aubameyang sebagai pemain tercepat di video game FIFA 18.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Raihan tersebut didapat Salah setelah ia berhasil menyabet gelar Pemain Terbaik Liga Inggris pada Maret kemarin. Setelahnya, EA Sports selaku pengembang game FIFA 18 memperbarui kemampuan Salah di game tersebut.
Baca: Mohamed Salah Dinilai Siap untuk Pindah ke Real Madrid
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Kini, kecepatan Salah di game FIFA 18 telah naik dari 93 poin jadi 99 poin. Poin tersebut mengungguli raihan pemain tercepat sebelumnya, Ronaldo dan Auba, yang hanya berhasil mengantongi 98 poin.
Meningkatnya poin Salah di game tersebut juga terjadi pada kemampuannya yang lain. Seperti kemampuan menembak yang naik dari 73 ke 93, mengumpan yang naik dari 74 ke 91, dribbling yang naik dari 86 ke 96, dan fisik yang naik dari 66 ke 84.
Baca: Mohamed Salah Pilih Gelar Liga Champions Ketimbang Sepatu Emas
Secara keseluruhan, kemampuan Salah di game tersebut telah meningkat sebanyak 10 poin, dari 83 ke 93.
Bergabung dengan Liverpool sejak Juli tahun kemarin, Mohamed Salah memang tampil mengejutkan bersama skuad The Reds. Pemain asal Mesir berusia 25 tahun itu kini telah mencetak 39 gol dari 43 laga bersama Liverpool di segala kompetisi di musim ini.
MIRROR