Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta – Jalinan cinta Cita Citata dengan anggota DPR RI, Amri Tuasikal, kembali kandas. Berbeda dengan sebelumnya, kali ini Cita Citata memastikan tidak akan kembali ke pelukan Amri.
”Ini yang terakhir. Yakin 100 persen,” ujar Cita saat ditemui di JCC, Senayan, Jakarta, Rabu malam, 11 Januari 2017.
Baca juga: Tampil Beda, Siti Badriah Sanggah Operasi Plastik
Pelantun lagu Sakitnya Tuh di Sini itu bersyukur dirinya cepat-cepat putus dari sang pacar setelah ada tanda-tanda ketidakcocokan. Jalinan cintanya yang kandas, menurut Cita Citata, merupakan pertanda bahwa Tuhan hendak menyelamatkan dirinya.
“Alhamdulillah dikasih jawaban sama Allah cuma tiga bulan. Itu jawaban dari Allah, berarti sayang sama aku,” tutur Cita Citata.
Cita Citata pernah merasa dibohongi mantan kekasihnya, Amrullah Amri Tuasikal, anggota DPR RI dari fraksi Gerindra. Merasa tertipu, Cita kemudian melaporkan Amri ke Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI pada Agustus tahun lalu.
TABLOID BINTANG.COM
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini