Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Film

Film Nussa Tayang di Bioskop 14 Oktober 2021, Anak-anak Terbentur Aturan

Netizen ikut ramai mencuitkan keinginannya untuk menonton film Nussa, namun terbentur aturan anak di bawah 12 tahun belum boleh masuk mal.

18 September 2021 | 20.54 WIB

Poster film Nussa yang akan tayang di bioskop. Foto: Twitter Angga Sasongko,
Perbesar
Poster film Nussa yang akan tayang di bioskop. Foto: Twitter Angga Sasongko,

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Film animasi, Nussa akhirnya akan tayang di bioksop mulai 14 Oktober 2021. Angga Sasongko, selaku produser film tersebut mengumumkan melalui akun Twitternya, Jumat, 17 September 2021. Angga juga mengunggah poster resmi dari film Nussa ini.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Ada banyak pemikiran, tantangan dan juga keberanian untuk meletakan sebaris kata - kata ini. DI BIOSKOP 14 OKTOBER 2021. Tapi saya percaya sesuatu usaha akan indah pada waktunya selama dikerjain penuh ikhtiar. Kita jumpa di sana ya sambil merayakan animasi Indonesia!” cuitnya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dalam poster yang dibagikan, Nussa, adiknya, Rara dan dua temannya menggunakan pakaian astronot. Diperlihatkan Nussa dan Rara menaiki roket buatan Nussa. Di poster film itu juga dituliskan film Nussa dipilih untuk diputar di Bucheon International Fantastic Film Festival.

Gambaran sosok Nussa dan Rara di film kartun Nussa. Foto: Twitter.

Angga menuliskan alasan kenapa film ini diputar di bioskop. Selain film Nussa tujuannya dibuat untuk layar lebar, mereka juga ingin menghargai jalur distribusi yang dianggap menjadi landasan industri film Indonesia. “Tentunya setelah window bioskop selesai, baru akan tersedia di multiplatform untuk akomodasi mereka yang belum bisa nonton,” cuit Angga.

Dua hari sebelumnya, Angga sudah memberikan kode mengenai tanggal pemutaran film Nussa. Ia mengunggah cuplikan video Muzakki Ramdhan menyanyikan sebait lagu yang sepertinya akan jadi soundtrack film Nussa. “Kira-kira akan ada kejutan apa ya dari #FilmNussa? #NussaUntukSemua,” cuit Angga.

Film Nussa tayang perdana di 25th Bucheon International Fantastic Film Festival atau BIFAN 2021. (Instagram/@visinemaid).

Akun Twitter Cenayang Film mengunggah cuplikan dari trailer film Nussa yang resminya akan rilis 19 September 2021. Dalam klip itu diperlihatkan Nussa kedatangan teman baru bernama Jonni yang disebut lebih pintar darinya. Nussa sempat kesal dengan Abdul, temannya dan menyuruh Abdul bermain dengan Jonni.

Netizen ikut ramai mencuitkan keinginannya untuk menonton film Nussa, namun terbentur dengan aturan anak di bawah 12 tahun belum boleh masuk mal. “Ah sayang banget anakku belum 12 tahun jadi enggak bisa masuk bioskop, kepengen banget dia nonton Nussa,” cuit akun @bunanya****. “Gimana ya, anak-anak sudah nugguin film ini. Tapi mereka masih di bawah 12 tahun,” cuit akun @pisces***.

Film animasi Nussa tayang perdana di 25th Bucheon International Fantastic Film Festival atau BIFAN 2021 yang berlangsung di Korea Selatan. Disutradarai oleh Bony Wirasmono , ini merupakan film animasi panjang pertama Visinema dan The Little Giantz, studio animasi asal Jakarta. 

DEWI RETNO

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus