Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Aktris Ririn Ekawati berbagi tips menjaga kecantikan sejak remaja hingga kini berusia 38 tahun. Ririn menjaga keseimbangan antara perawatan mandiri dengan perawatan kecantikan di klinik.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
"Perawatan mandiri melalui herbal dan klinik kecantikan itu harus seimbang supaya hasilnya memuaskan," kata Ririn dalam keterangan tertulis dari Airin Beauty Clinic, Kamis 20 Mei 2021. Istri dari Ibnu Jamil ini menjelaskan, kerap menggunakan bahan alami, seperti lidah buaya sebagai masker wajah.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Dia juga selalu mengapliksikan tabir surya setiap baik, baik saat beraktivitas di dalam terlebih di luar rumah. "Jangan gonta-ganti skin care dan rutin melakukan perawatan non-ablatif dan invasif," ucapnya.
Ririn Ekawati mengunggah fotonya saat menikmati liburan di Sumba, NTT. Instagram/@Ririnekawati
Pemilik yang juga pendiri Airin Beauty Clinic, Suci Nirmala mengatakan ada beberapa pedoman yang selalu dia pegang dalam menjalankan bisnis perawatan klinik kecantikan. "Klinik harus aman dengan legalitas dan izin yang terdaftar," kata perempuan lulusan SMK Farmasi bidang keahlian Asisten Apoteker, ini.
Suci yang pernah bekerja di sebuah klinik kecantikan ini melanjutkan, sebelum menikmati perawatan kecantikan tertentu, pelanggan harus mendapatkan informasi tentang produk yang akan digunakan, berbagai bahan aktif dan bahan tambahan yang terkandung di dalamnya, indikasi produk, hingga efek sampingnya. "Saya memastikan tidak ada bahan berbahaya dalam produk kami," ucapnya.
Satu lagi tips cantik dari Ririn Ekawati yang tak boleh terlupa adalah, "selalu bahagia walaupun keadaan sedang tidak baik."
Baca juga:
Menikah dengan Ibnu Jamil, Ririn Ekawati Anggun dengan Gaun Bergaya Vintage