Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Harga iPhone X paling murah 1.000 dollar Amerika, atau sekitar Rp 13,5 juta. Harga tersebut ternyata bisa membeli gym mini di rumah, lengkap dengan treadmill, bangku aneka angkat beban, bola keseimbangan, roda pembentuk otot, dan berbagai macam angkat beban.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Selain itu, ada berbagai macam benda dan jasa lain yang bisa dibeli lebih banyak ketimbang membeli satu unit iPhone X paling murah. Apa saja? Berikut daftarnya:
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
1. Bermain Sepuasnya di Disneyland
Dengan uang US$ 700 (Rp 9,5 jtua), Anda bisa membeli tiket dua orang untuk bisa main 10 hari di Disneyland. Sisa US$ 299 (Rp 4 juta) bisa Anda gunakan untuk makan dan hiburan lain.
Pengunjung berfoto bersama saat acara Disneyland's Diamond Celebration di California, 22 Mei 2015. Disneyland membuka taman bermainya hingga 24 jam untuk merayakan ulang tahun yang ke-60. REUTERS/Mario Anzuoni
2. Cincin Berlian Tiffany
Anda bisa beli cincin berlian Tiffany seharga US$ 800 (Rp 10,8 juta).
Amy Adams mengenakan perhiasan dari Tiffany & Co. saat menghadiri Oscars 2014. Ia mengenakan anting emas 18 karat bertabur berlian seharga AS $35 ribu atau sekitar Rp405 juta. Amy juga mengenakan gelang berlian kuning dengan emas 18 karat seharga AS $1,4 juta atau sekitar Rp16 miliar. Dua cincin berlian yang ia kenakan seharga AS $5.500 atau sekitar Rp63 juta. Getty Images
3. Anjing Corgi
Dengan US$ 800 Anda juga bisa membeli kawan yang setia: anjing kerdil corgi.
Anjing welsh Corgi. (wikipedia.org)
4. 7 Hari Plesir ke Karibia
Jika Anda punya uang US$ 889 (Rp 12 juta) Anda bisa plesir ke Karibia selama 7 hari.
Pulau Santa Cruz del Islote dapat dicapai selama satu jam dari Kolumbia pantai Karibia dengan menggunakan perahu motor. Di dalam pulau berukuran 10,4 km persegi ini terdapat sekitar 1.200 orang. Santa Cruz dikelilingi oleh perairan yang indah, tapi tidak terdapat pantai dan tidak ada kolam renang maupun hotel. dailymail.co.uk
5. 6.552 Oreo
Anda bisa beli 6.552 kue oreo seharga US$ 997,36 (Rp 13,5) dengan asumsi harga satu pak kue adalah US$ 5,48, atau sekitar Rp 74.054 yang isinya 182 keping.
Android Oreo. techcrunch.com
6. 190 Gelas Starbucks
Dengan uang US$ 997,5 (Rp 13,5 juta) Anda bisa beli 190 cangkir Starbucks pumpkin spice latte yang sedang jadi tren saat ini. Harga satu cangkirnya adalah US$ 5,25(Rp70.945)
Sketsa logo kedai kopi, Starbucks, yang pertama kali diluncurkan (kiri), dan yang terkenal saat ini. Logo ini mengambil inspirasi dari mitologi putri duyung. Boredpanda.com
7. 1.425 Potong Ayam KFC
Uang US$ 999 (Rp 13,5 juta) bisa membeli 71 boks isi 20 sayap ayam KFC dan satu boks isi 5 sayap ayam. Itu setara dengan 3 bulan makan ayam.
Simak artikel menarik lainnya tentang Harga iPhone X hanya di kanal Tekno Tempo.co.
ANTARA