Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Bisnis

Hari Sumpah Pemuda, Istana dan Line Keluarkan Stiker Jokowi

Kantor Staf Presiden bersama aplikasi komunikasi Line akan meluncurkan stiker dan webtoon (komik) khusus Presiden Jokowi.

30 September 2017 | 06.00 WIB

Presiden Jokowi melewati gerbang setelah menaiki Commuter Line Jakarta, 28 September 2017. Biro Pers Istana Kepresidenan.
Perbesar
Presiden Jokowi melewati gerbang setelah menaiki Commuter Line Jakarta, 28 September 2017. Biro Pers Istana Kepresidenan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Kantor Staf Presiden bersama aplikasi komunikasi Line akan meluncurkan stiker dan webtoon (komik) khusus Presiden Jokowi. Kepala Staf Presiden Teten Masduki mengatakan kehadiran stiker dan komik presiden dalam rangka menyambut peringatan Hari Sumpah Pemuda. "Kami ingin membuka ruang bagi anak muda untuk berkreasi," kata dia di Kantor Staf Presiden, Jakarta, Jumat, 29 September 2017.

Simak: Jokowi: Trending Topic Media Sosial Bisa Bentuk

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Menurut Teten, peluncuran stiker di aplikasi Line tidak lepas dari perhatian presiden terhadap industri kreatif yang tengah berkembang. Ia menambahkan dengan adanya peluncuran stiker, yang proses pembuatannya akan dilombakan, Presiden Jokowi berharap bisa mendorong kreativitas anak muda. "Pak Jokowi ingin menyapa anak-anak muda dengan bahasa mereka," ucapnya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Business Development Director Line Indonesia Revie Sylviana menjelaskan para lokal kreator bisa ikut terlibat dalam pembuatan stiker dan webtoon Presiden Jokowi. Salah satu ekspresi stiker yang bisa dikreasikan oleh peserta ialah ketika presiden menyerahkan hadiah sepeda kepada warga. "Nanti satu dari tiga karya terbaik akan dipilih oleh presiden dan dijadikan stiker," ucap Revie.

Ia menjelaskan stiker pemenang Line X Presiden Jokowi akan diluncurkan pada 24 Oktober ini. Stiker itu nantinya bisa diunduh secara gratis. Selain Line, kompetisi pembuatan stiker ini melibatkan juga Radio Prambors, Opini.id, dan Kaskus.

Revie menuturkan saat ini setiap harinya ada 42 juta stiker yang berlalu lalang di aplikasi Line. Tingginya penggunaan stiker, ucapnya, mendorong lahirnya para kreator lokal. Bahkan, menurut dia, para kreator bisa mengantongi pendapatan yang besar dari membuat stiker atau webtoon. "Ada yang penghasilannya Rp 80 juta per bulan hanya jadi kreator," kata dia terkait stiker Line Jokowi.

ADITYA BUDIMAN

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus