Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Seleb

Lucinta Luna Ditangkap, Sahabat Berharap Bisa Jadi Pelajaran

Salah satunya adalah Ria Ricis. YouTuber satu ini menyatakan bahwa Lucinta Luna merupakan sosok yang sangat baik dan ramah.

13 Februari 2020 | 08.36 WIB

Selebgram Adrenaisazega mengunggah foto Lucinta Luna saat ditangkap polisi dalam kasus narkoba, Selasa, 11 Februari 2020. Polisi juga menemukan 3 butir pil ekstasi saat menggerebek kamar Lucinta Luna. Instagram/@Adrenaisazega
Perbesar
Selebgram Adrenaisazega mengunggah foto Lucinta Luna saat ditangkap polisi dalam kasus narkoba, Selasa, 11 Februari 2020. Polisi juga menemukan 3 butir pil ekstasi saat menggerebek kamar Lucinta Luna. Instagram/@Adrenaisazega

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Lucinta Luna resmi menjadi tersangka atas penyalahgunaan narkoba karena terbukti positif menggunakan Benzodiazepine. Lucinta yang saat ini tengah menjalani proses hukum dan ditahan di Polda Metro Jaya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Walaupun saat ini Lucinta sedang tersandung masalah yang cukup berat, para sahabat dari kalangan selebritas tidak sedikit yang tetap memberikan dukungan dan semangat agar kuat dalam menjalani proses hukum. Salah satunya adalah Ria Ricis. YouTuber satu ini menyatakan bahwa Lucinta merupakan sosok yang sangat baik dan ramah.

"Yang saya tahu, dia orang baik. Mudah memberi bantuan dan ramah. Setiap ketemu langsung juga orangnya nice banget. Mau dengar masukan-masukan, saling cerita. Itulah kenapa saya tidak pernah menilai beliau buruk," tulis Ricis di Instagram Storynya pada Kamis, 13 Februari 2020.

Ria Ricis berharap dengan adanya kasus ini bisa dijadikan bahan pembelajaran untuk ke depannya supaya tidak mengulanginya lagi dan bisa menjadi pribadi yang lebih baik. "Dengan kasus ini, semoga menjadi pelajaran untuk menjadi orang yang lebih baik lagi kak @lucintaluna," tulis Ricis.

Selain Ricis, Rosa Meldianti juga prihatin dengan kondisi Lucinta. Keponakan pedangdut Dewi Perssik ini mengingatkan kepada para pengikutnya supaya tidak terjerumus dalam lingkaran narkoba.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Turut prihatin kenapa bisa seperti ini, tapi hubungan kita baik-baik aja, semua di luar kendali karena setiap orang punya privasi semoga ini jadi pelajaran untuk kita ke depannya jangan sekali-kali dekat dengan barang haram itu. Karena bisa merusak generasi dan merusak masa depan," tulis Meldi di Instagram Storynya.

Lucinta Luna dan Ria Ricis (YouTube-Ricis Official)

Rosa Meldianti menyatakan bahwa ia akan selalu mendoakan yang terbaik. "Ingat satu hal kalau kita ingin disayang orang lain mulailah dari diri kita sendiri, sayangi diri kita sendiri dan aku di sini selalu doakan yang terbaik. Tapi tidak untuk narkoba! Kita generasi penerus, kalau bukan kita yang menjaga? siapa lagi," Meldi menambahkan.

Melihat banyaknya dukungan yang diberikan untuknya, Lucinta yang diwakilkan oleh rekannya mengucapkan terima kasih dan meminta doa supaya ia bisa tetap tegar dalam melewati masalah ini. "Teman-teman terima kasih banyak dukungannya untuk kak Luna. Selalu doakan yang terbaik untuk kak Luna ya! Semua doa baik berbalik untuk teman-teman semua #postbadmin," tulis admin di akun Instagram Story Lucinta.

Lucinta ditempakan di sel khusus blok wanita rumah tahanan Polda Metro Jaya. Lucinta dipindahkan dari Polres Metro Jakarta Barat ke Polda Metro pada Rabu malam, 12 Februari 2020.

MARVELA

Marvela

Lulusan jurusan Jurnalistik Universitas Multimedia Nusantara (UMN) pada 2021. Bergabung dengan Tempo sejak 2020. Menulis artikel hiburan untuk Tempo.co dan tokoh untuk majalah Tempo

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus