Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Pelaku perusakan kafe miliki Abidzar Al-ghifari bernama Aga akhirnya meminta maaf dan mengakui tindakannya tidak beradab. Aga bertemu langsung dengan Abidzar dan Alfie Alfandy selaku pemilik kafe untuk menyampaikan permohonan maaf.
"Saya membawa nama diri pribadi mengucapkan permohonan maaf yang sebesar-besarnya kepada kedua owner, Mas Alfie dan Mas Abidzar, sebagai pemilik Pillion Cafe atas perbuatan saya yang saya akuin saya lakukan yang tidak benar dan tidak mencerminkan adab," kata Aga dalam video yang diunggah di Instagram Alfie Alfandy dan Abidzar pada Kamis, 1 September 2022.
Dalam rekaman CCTV, Aga terlihat merusak lampu tangga yang ada di kafe Alfie dan Abidzar. Tanpa terlihat bersalah, pria tersebut langsung berjalan naik dan meninggalkan lampu yang rusak tersebut. Saat kejadian, Aga mengenakan seragam Ikatan Motor Indonesia (IMI). Aga menegaskan bahwa tindakannya itu murni kesalahannya dan siap menerima sanksi dari IMI di mana Ketua MPR RI Bambang Soesatyo berstatus sebagai Ketua Umum.
"Ketika saya melakukan itu, saya membawa atribut salah satu organisasi, yaitu IMI dan apa yang saya lakukan adalah tindakan pribadi saya dan saya datang ke sini untuk minta maaf secara gentle dan sesuai norma yang berlaku saya siap diberikan sanki apapun oleh organisasi tetapi saya tekankan lagi saya membawa nama pribadi beserta khilaf saya," kata Aga.
Selain kepada anak dari mendiang Ustad Jefry Al Buchori atau Uje dan Pipik Dian Irawati atau Umi Pipik, Aga juga meminta maaf kepada masyarakat. "Semoga kesalahan saya ini adalah pembelajaran bagi kita semua untuk lebih beradab, beretika ke siapapun itu, ke latar belakang apapun, semoga apa yang saya alami ini menjadi pembelajaran buat kita semua," katanya.
Alfie Alfandy dan Abidzar menerima permintaan maaf dari Aga. Mereka saling bersalamaan di akhir video yang menandakan perdamaian. "Alhamdulillah semalam sudah selesai dengan baik. Semoga dapat menjadi pelajaran untuk kita semua, terima kasih untuk semua pihak yang telah membantu dan mari kita selesaikan sampai di sini dan bawa hikmahnya sampai nanti," tulis Alfie.
Abidzar Al-ghifari yang sebelumnya mengunggah video rekaman CCTV saat kejadian, telah menghapusnya dari Instagram setelah Aga meminta maaf. Aksi permintaan maaf dan memaafkan dari Abidzar, Alfie, dan Aga ini mendapat pujian dari Gilang Dirga. "Terima kasih sudah memberikan contoh meminta maaf dan memaafkan," tulis Gilang di kolom komentar.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.