Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Kriminal

Diperkosa, Wanita di Ciliwung Dibunuh Lebih dari Satu Orang  

Polisi menduga wanita korban pemerkosaan di Kali Ciliwung dibunuh oleh lebih dari satu orang.

2 Agustus 2016 | 15.48 WIB

Ilustrasi perkosaan. prameyanews7.com
Perbesar
Ilustrasi perkosaan. prameyanews7.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Depok- Polisi menduga pelaku yang menghabisi nyawa Nur Asih, 24 tahun, lebih dari satu orang. Jasad perempuan yang diketahui pernah bekerja sebagai pembantu rumah tangga itu ditemukan di Kali Ciliwung di Perumahan Pesona Khayangan II, RT 8 RW 27, Kelurahan Mekarjaya, Kecamatan Sukmajaya, 26 Juli 2016.

Kepala Satuan Reserse Kriminal Kepolisian Resor Kota Depok Komisaris Teguh Nugroho mengatakan, berdasarkan hasil autopsi, ada beberapa luka pada tubuh korban. Salah satunya tulang dadanya patah, diduga karena diinjak pelaku. "Korban dicekik. Setelah sampai di Ciliwung, korban lemas dan diinjak pelaku," ucapnya. Baca: Ini Tragedi Nur Asih

Di tangan korban, ujar dia, ada dua bekas genggaman tangan yang berbeda. Korban diperkirakan diperkosa karena ada bekas sperma di tubuhnya. Saat ini polisi sedang mencari tahu tempat tinggal korban di Depok. "Korban pernah tinggal di Jambi" tuturnya.

Dari penelusuran polisi yang bekerja sama dengan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, korban mempunyai 19 data ganda di KTP elektroniknya. Di Jambi, korban pernah tiga kali tinggal.

Polresta Depok juga bekerja sama dengan Kepolisian Daerah Palembang dan Polda Jambi untuk menelusuri riwayat korban hingga bisa sampai ke Depok. Polda Palembang sudah membujuk orang tua korban untuk datang ke Polresta Depok. "Sebab, korban memang kelahiran Palembang, dan orang tuanya masih di sana."

IMAM HAMDI


 



Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Yudono Yanuar

Yudono Yanuar

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus